Loading...
INSPIRASI
Penulis: Daniel Herry Iswanto 07:07 WIB | Rabu, 03 Juni 2015

Berani Jujur Hebat

Berani menghargai yang bertindak jujur juga hebat!
Foto: istimewa

SATU HARAPAN.COM – Dua bulan lalu Tsaqif Wismadi dan beberapa siswa SMA Negeri 3 Yogyakarta menerima penghargaan Pin ”Berani Jujur Hebat” dari Pauline Arifin, staf fungsional Pendidikan pada Direktorat Pendidikan dan Pelayanan Masyarakat KPK.

Mereka dipandang berani jujur dan berani melaporkan adanya ketidakjujuran dalam pelaksanaan Ujian Nasional tingkat SMA/ SMK 2015 lalu.  Mereka berani melaporkan kebocoran ujian nasional dan berani menolak menggunakan bocoran soal untuk ujian. Para siswa tersebut merasa kecewa karena kerja keras mereka selama ini menjadi sia-sia oleh akibat ulah orang yang tidak bertanggung jawab.

Yang menjadi pertanyaan saya hingga kini adalah mengapa apresiasi pin ”Berani Jujur Hebat” diberikan oleh Direktorat Pendidikan dan Pelayanan KPK, bukan diberikan oleh Kementerian Pendidikan Nasional, yang menjadi penyelenggara ujian nasional?

Pertama, adanya korelasi antara ketidakjujuran dalam dunia pendidikan dengan perilaku korup yang membuat bangsa ini termasuk negeri dengan pelanggaran korupsi sangat besar di dunia.  Penanaman dan penghargaan terhadap nilai kejujuran pada diri anak-anak dianggap menjadi pendidikan pencegahan terhadap perilaku korupsi dan ketidakjujuran.  Di sini, Direktorat Pendidikan dan Pelayanan Masyarakat KPK menjalankan peran pendidikan kejujuran yang tepat. Bukan dengan banyak bicara, tetapi dengan cara memberi apresiasi atas perilaku jujur sejak dini.

Kedua, dibutuhkan keberanian untuk berkata dan bertindak jujur di tengah lingkungan yang berpandangan bahwa ”Jujur Ajur” dan ejekan  ”Sok Suci dan Sok Alim” bagi kalangan yang berperilaku jujur.

Ketiga, berani melaporkan kasus kebocoran ujian nasional berarti siap menanggung risiko atas ”hukuman” yang barangkali akan diterima oleh orang-orang yang berperilaku jujur, baik dari teman-teman yang menikmati ketidakjujuran, maupun dari lembaga yang merasa dipermalukan.

Sebab itu, berani jujur itu hebat!  Dan berani menghargai yang bertindak jujur juga hebat!

 

Editor: ymindrasmoro

Email: inspirasi@satuharapan.com


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home