Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 17:13 WIB | Jumat, 22 Agustus 2014

Gelandang Putri Nigeria Persembahkan Kemenangan Bagi Allah

Asisat Oshoala (tengah), salah satu gelandang tim putri Nigeria di bawah usia 20 tahun. (Foto: fifa.com).

MONTREAL, SATUHARAPAN.COM – Asisat Oshoala, salah satu gelandang putri usia di bawah 20 tahun (U-20) Nigeria mengatakan bahwa kemenangan yang diraih Nigeria diraih berkat pertolongan Allah (Tuhan). Seperti tertuang dalam laman Goal pada Jumat (22/8) menyebut bahwa Asisat Oshoala terinspirasi dari kerja sama timnya yang menyebabkan Nigeria dapat menggulung Korea Utara dengan skor 6-2 di semi final.

“Kemenangan ini untuk Allah yang saya sembah, Hanya kepada Allah. Saya mendedikasikan tujuh gol saya di turnamen ini, Allah membantu saya sejauh dalam perlindungan di turnamen ini. Dan sisanya untuk ayah dan ibu, Lukman dan Abimbola Oshoala karena mereka benar-benar menjadi panutan bagi saya,” kata Oshoala.

Oshoala mengatakan orang tuanya menjadi inspirasi karena mereka mengajarkan cinta kasih kepadaNya dan kepada Tuhan.

“Saya dan tidak khawatir bahwa gol akan datang tidak pada waktunya, karena saat ini saya hanya mendedikasikan bakti saya kepada orang tua saja, karena mereka mengajari saya untuk sembahyang dan berbakti kepada Allah yang memberi saya perlindungan,” lanjut Oshoala.

Oshoala mengatakan pertandingan di final menghadapi Jerman akan menjadi misi balas dendam.

Pada final Piala Dunia U-20 Putri 2010 yang berlangsung di Jerman, Nigeria ditaklukkan tuan rumah dengan skor 0-2.

“Kami akan menyiapkan tenaga ekstra dan memasang kinerja lain yang baik untuk membalas kekalahan kami pada 2010,” lanjut pesepak bola kelahiran 1994 itu.

Oshoala mengemukakan bahwa kemenangan adalah sebuah nilai plus bagi dia, karena saat ini di setiap pertandingan bagi para pesepak bola muda penting untuk meraih kemenangan guna menjaga semangat tetap muda dan haus gol tetap terjaga.

“Dalam diri saya tidak pernah mengira kami akan menang telak dengan skor begitu besar (atas Korea Utara). Saya tidak bisa menjelaskan tetapi saat ini terlalu banyak mujizat yang terjadi bagi saya dan bagi tim nasional Nigeria pada turnamen ini,” lanjut Oshoala.

Oshoala mengomentari bahwa pelatihnya, Peter Dedevbo merupakan pelatih yang mampu menginspirasi dirinya karena berhasil memotivasi pemain satu per satu.

“Saya senang dia menjadi pelatih kepala. Karena dia mampu membalik prediksi banyak orang, saya tahu awalnya negara kami diremehkan karena diperkirakan tidak akan mampu sampai tahap akhir di turnamen ini,” tutup Oshoala.

Pujian tentang penampilan Oshoala dikemukakan Peter Dedevbo. Pelatih Nigeria tersebut mengatakan Oshoala tidak hanya berperan dalam partai menghadapi Korea Utara, tetapi juga di berbagai pertandingan lain yang telah dilalui Nigeria.

Saat menghancurkan Korea Utara empat gol dicetak Asisat Oshoala dan gol-gol lainnya dicetak Courtney Dike dan Uchechi Sunday.

“Sebuah gol pada awal pertandingan (saat menghadarpi Korea Utara) memberikan kepercayaan tim kami dan itu melanggar lawan. Itu sangat penting terutama melawan tim yang baik seperti Korea Utara,” kata Dedevbo.

Nigeria pada Piala Dunia Putri U-20 tergabung di penyisihan grup C, pada pertandingan pertama menahan imbang Meksiko 1-1, pertandingan kedua dan ketiga dilalui dengan kemenangan, masing-masing atas Korea Selatan dengan kedudukan 2-1, dan Inggris dengan skor 2-1. (goal.com/fifa.com).

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home