Loading...
INDONESIA
Penulis: Endang Saputra 15:13 WIB | Rabu, 28 September 2016

Hayono Tak Akan Mundur Sebelum Ada Keputusan Resmi Partai

Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Hayono Isman. (Foto: Dok.satuharapan.com/Dedy Istanto)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Hayono Isman,  mengaku dapat mengerti alasan Ketua Fraksi Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas)  yang meminta dirinya mengundurkan diri dari Partai Demokrat.

Pasalnya Ibas ingin Agus Harimurti Yudhoyono didukung oleh semua kader partai.

Hayono juga mengaku tidak akan mengundurkan diri dari Partai Demokrat sebelum ada keputusan resmi dari partai.

Sebab menurut dia, permintaan Ibas hanyalah keinginan pribadi.

“Saat ini belum ada secara resmi dan belum ada keputusan partai," kata Hayono saat dihubungi wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, hari Rabu (28/9).

Selain itu, Hayono juga mempertanyakan sikap partainya yang tidak memberikan kebebasan terhadap kadernya di Pilgub DKI Jakarta.

Hal itu menyusul pernyataan Ketua Fraksi Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), yang meminta agar kader partai yang tidak mendukung Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni, keluar dari Demokrat.

“Saya berpandangan partai tidak seharusnya mengebiri anggota partai,” katanya.

Sebelumnya, Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Hayono Isman, mengatakan alasannya mendukung petahana Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok karena mantan Bupati Belitung Timur itu sudah teruji kualitas dan integritasnya‎.

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home