Loading...
FOTO
Penulis: Dedy Istanto 16:15 WIB | Kamis, 30 Juli 2015

KPU-Kemenristek Dikti Verifikasi Ijazah Calon Kepala Daerah

KPU-Kemenristek Dikti Verifikasi Ijazah Calon Kepala Daerah
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Husni Kamil Manik (kanan) bersama dengan Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Muhammad Nasir (kiri) saling berjabat tangan usai menandatangani nota kesepahaman tentang verifikasi ijazah bagi para calon kepala daerah baik Gubernur, Bupati dan Wali Kota dalam rangka penyelenggaraan pemilihan kepala daerah (Pilkada) bulan Desember mendatang di gedung KPU Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Kamis (30/7) (Foto-foto: Dedy Istanto).
KPU-Kemenristek Dikti Verifikasi Ijazah Calon Kepala Daerah
Ketua KPU Husni Kamil Manik (kanan) dan Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Muhammad Nasir (kiri) saat tandatangani nota kesepahaman dalam rangka kerjasama verifikasi ijazah bagi para bakal calon kepala daerah penyelenggaraan Pilkada bulan Desember mendatang.
KPU-Kemenristek Dikti Verifikasi Ijazah Calon Kepala Daerah
Ketua KPU Husni Kamil Manik saat memberikan kata sambutan usai menandatangani nota kesepahaman antara kedua lembaga terkait dengan verifikasi ijazah bagi para calon bakal kepala daerah tingkat Gubernur, Bupati, dan Wali Kota.
KPU-Kemenristek Dikti Verifikasi Ijazah Calon Kepala Daerah
Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Muhammad Nasir saat memberi kata sambutan usai menandatangai nota kesepahaman kerjasama KPU dan Kemenristek Dikti tentang verifikasi ijazah bagi para calon Gubernur, Bupati dan Wali Kota dalam penyelenggaraan Pilkada mendatang.
KPU-Kemenristek Dikti Verifikasi Ijazah Calon Kepala Daerah
Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggaraan Pemilu (DKPP) Jimly Asshiddiqie (kanan) bersama dengan anggota KPU Ferry Kurnia Rizkyansyah (kiri) saat hadir dalam acara penandatanganan nota kesepahaman KPU dengan Kemenristek Dikti di gedung KPU Jakarta Pusat.
KPU-Kemenristek Dikti Verifikasi Ijazah Calon Kepala Daerah
Perwakilan pejabat eselon I Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi saat hadir dalam acara penandatangan nota kesepahaman KPU dengan Kemenristek Dikti di gedung KPU Jakarta Pusat.
KPU-Kemenristek Dikti Verifikasi Ijazah Calon Kepala Daerah
Ketua KPU Husni Kamil Manik (kanan) dan Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Muhammad Nasir (kiri) saat menunjukkan dokumen nota kesepahaman yang sudah ditandatangani dalam kerjasama tentang verifikasi ijazah bagi para bakal calon kepala daerah tingkat Gubernur, Bupati dan Wali Kota untuk Pilkada mendatang.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) tandatangani nota kesepahaman dengan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi tentang verifikasi ijazah calon kepala dan wakil daerah di gedung KPU Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Kamis (30/7).

Ketua KPU Husni Kamil Manik bersama dengan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Muhammad Nasir sepakat jalin kerjasama dalam rangka verifikasi ijazah calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati, dan Wakil Bupati, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota menjelang penyelenggaraan pemilihan kepala daerah (Pilkada) pada bulan Desember mendatang.

Tujuan dari member of understanding (MoU) kedua lembaga tersebut salah satunya untuk mengecek keabsahan ijazah perguruan tinggi yang diajukan oleh para calon pada Pilkada nanti yang berlaku selama lima tahun sejak kesepakatan tersebut ditandatangani.

Hadir dalam acara tersebut Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggaraan Pemilu (DKPP) serta komisioner KPU Hadar Nafis Gumay, Ferry Kurnia Rizkyansyah, dan Juri Ardiantoro,  serta perwakilan eselon I Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi. 

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home