Loading...
FOTO
Penulis: Reporter Satuharapan 19:07 WIB | Senin, 24 Oktober 2016

KPUD DKI Tetapkan Tiga Pasang Calon Gubernur

KPUD DKI Tetapkan Tiga Pasang Calon Gubernur
Bakal calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono diangkat oleh pendukungnya saat mendatangi acara deklarasi dukungan kepadanya di halaman Stadion Tugu, Jakarta Utara, Minggu (23/10). Dalam kesempatan itu sejumlah organisasi masyarakat mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan Agus-Sylvi. (Foto-foto: Antara)
KPUD DKI Tetapkan Tiga Pasang Calon Gubernur
Bakal calon Wakil Gubernur DKI Jakarta yang juga petahana Djarot Saiful Hidayat (kanan) membantu seorang ibu membaca tulisan saat acara kegiatan bakti sosial di Jalan Bhineka Nomor 3, Cipinang Cempedak, Jakarta Timur, Minggu (23/10). Djarot bersama Barisan Relawan Basuki-Djarot (Bara Badja) membagikan sekitar 1000 kacamata baca gratis kepada warga sekitar.
KPUD DKI Tetapkan Tiga Pasang Calon Gubernur
Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberi salam kepada warga saat mengunjungi Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta, Jumat (21/10). Dalam kunjungannya Anis Baswedan menyatakan akan membuat program penataan pasar khususnya di Blok G diiringi dengan upaya untuk mendatangkan pembeli.
KPUD DKI Tetapkan Tiga Pasang Calon Gubernur
Bakal calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono menjalankan salat sunah sebelum melakukan ibadah salat Jumat di Masjid Luar Batang, Jakarta, Jumat (21/10). Dalam kesempatan itu Agus juga menyerap aspirasi dari warga Kampung Luar Batang yang mayoritas meminta kampungnya tidak digusur.
KPUD DKI Tetapkan Tiga Pasang Calon Gubernur
Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) bersama Bakal Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno (kanan) memperkenalkan simbol salam Anis-Uno saat Deklarasi Salam Bersama di Jakarta, Kamis (20/10). Salam Bersama tersebut merupakan lambang untuk membangun semangat dan menyatukan warga Jakarta yang berbeda-beda.
KPUD DKI Tetapkan Tiga Pasang Calon Gubernur
Bakal calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono (kedua kanan) dampingi bakal calon wakil gubernur Sylviana Murni (tengah) mengunjungi di Vihara Avalokitasvara, Mangga Besar, Jakarta, Rabu (19/10). Silaturahmi Agus-Sylvi dengan masyarakat Tionghoa itu untuk menyerap aspirasi dan berjanji untuk menjaga kebhinekaan Jakarta.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta pada Senin (24/10) resmi menetapkan tiga pasang calon gubernur dan wakil gubernur sebagai calon kepala daerah yang akan bersaing dalam Pilkada DKI Jakarta 2017.

Dalam pengumuman resminya, Ketua KPU DKI Jakarta Sumarno menyebutkan ketiga pasangan calon tersebut terdiri dari Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat yang diusung PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Hanura, dan Partai Nasdem.

Kemudian Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang diusung Koalisi Cikeas terdiri dari Partai Demokrat, PKB, PPP, dan PAN, dan ketiga, pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang diusung Partai Gerindra dan PKS.

"Berdasarkan hasil verifikasi persyaratan pencalonan dan syarat calon, tiga bakal pasangan calon gubernur dan wakil gubernur dinyatakan memenuhi syarat dan selanjutnya ditetapkan sebagai peserta dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta 2017," kata Ketua KPU DKI Jakarta, Sumarno di Kantor KPUD DKI. (Ant)

 


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home