Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 10:22 WIB | Jumat, 21 Oktober 2016

Luis Suarez Raih Sepatu Emas 2015-2016

Luis Suarez memegang Sepatu Emas yang dia raih. (Foto: goal.com)

BARCELONA, SATUHARAPAN.COM – Penyerang Barcelona asal Uruguay, Luis Suarez, pada Kamis (20/10) berhasil meraih penghargaan Sepatu Emas sebagai pencetak gol terbanyak di Eropa musim lalu.

Dia mengaku tidak pernah membayangkan menjadi anggota dari sekumpulan pemain penyerang yang paling produktif.

“Saya tidak pernah membayangkan sebagai pencetak gol terbanyak. Saya hanya berpikir tentang menjadi juara, memenangkan Liga Champions, yang telah saya wujudkan," kata Suarez di acara pemberian hadiah itu di Barcelona.

Pesepak bola berusia 29 tahun tersebut mengatakan rekan-rekannya di Barcelona menjadikan dia lebih mudah mencetak gol.

Mengutip dari Wikipedia, pesepak bola bernama lengkap Luis Alberto Suarez Diaz tersebut bermain untuk posisi striker di Barcelona. Dia mengawali karier sepak bola pada 2003 di klub sepak bola Uruguay, Nacional. Pada 2006, dia berpindah ke klub Belanda, Groningen, satu tahun kemudian dia bermain di Ajax Amsterdam. Pada 2011, selama tiga musim, dia bermain di Liverpool, sebelum akhirnya pindah ke Barcelona pada 2014.

Sejauh ini dia sudah mencetak 40 gol di Liga Spanyol musim lalu ketika tim asuhan Luis Enrique itu menyingkirkan klub Liga Spanyol lainnya, Real Madrid, dari perebutan gelar.

Catatan gol tersebut memungkinan dia untuk mengalahkan penyerang Argentina, Gonzalo Higuain, dengan 36 gol di Serie A bagi Napoli, sedangkan Cristiano Ronaldo di urutan ketiga dengan 35 gol bagi Real Madrid. (AFP/Ant)

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home