Loading...
DUNIA
Penulis: Diah Anggraeni Retnaningrum 23:00 WIB | Kamis, 08 Desember 2016

Menlu AS dan Rusia Gelar Perundingan Baru Soal Aleppo

Tampak pemandangan Aleppo yang tengah di bombardir pada 7 Desember 2016. (Foto: George Ourfalian/AFP)

HAMBURG, SATUHARAPAN.COM – Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) John Kerry menggelar perundingan baru dengan Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov di Jerman pada Rabu (7/12), namun tidak ada terobosan baru dalam upaya untuk menghentikan pertikaian di kota Aleppo Suriah.

Setelah pertemuan yang berlangsung sekitar satu jam, Kerry mengatakan keduanya membahas “situasi mengecam di Aleppo dan kamu bertukar ide dan kami bermaksud berkomunikasi lagi pada pagi hari untuk melihat apa yang akan kami lakukan.”

Kerry, yang saat ini sedang melakukan lawatan terakhir di Eropa, dan Lavrov berada di kota Hamburg untuk pertemuan Organisasi untuk Keamanan dan Kerja Sama Eropa (Organization for Security and Cooperation in Europe/OSCE) yang dibuka pada Kamis (8/12).

Kerry akan melanjutkan kunjungannya ke Paris untuk menghadiri pertemuan terpisah yang digelar menteri luar negeri Prancis, Jerman dan Qatar pada Sabtu mengenai Suriah, kata Kementerian Luar Negeri.

Pengumuman itu disampaikan saat Amerika Serikat, Inggris dan Prancis memimpin seruan gabungan untuk menerapkan gencatan sementara agar bantuan bisa sampai ke Aleppo, permintaan yang didukung Kanada, Jerman dan Italia. (AFP)

Editor : Diah Anggraeni Retnaningrum


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home