Loading...
LAYANAN PUBLIK
Penulis: Endang Saputra 13:48 WIB | Kamis, 22 September 2016

MPR Sampaikan Belasungkawa Kepada Korban Banjir Bandang

Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR-RI), Zulkifli Hasan. (Foto: Dok.satuharapan.com)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Ketua MPR RI Zulkifli Hasan menyampaikan bela sungkawa kepada para korban bencana banjir bandang di Kabupaten Garut dan tanah longsor di Kabupaten Sumedang Jawa Barat, yang menelan korban jiwa dan luka berat.

“Saya sampaikan turut berduka kepada para korban. Saya mendoakan semoga keluarga korban diberikan kesabaran dan ketabahan," kata Zulkifli Hasan di Jakarta, hari Kamis (22/9).

Menurut Zulkifli, dirinya turut merasakan penderitaan para korban musibah tanah longsor dan banjir bandang.

“Saya berharap seluruh korban segera mendapat penanganan dan bantuan kemanusiaan," katanya.

Zulkifli juga menyatakan perlu langkah cepat pemerintah pusat maupun daerah melalui langkah tanggap darurat, dengan menyediakan tenaga dan fasilitas kesehatan yakni puskesmas sementara.

Pada kesempatan tersebut, Zulkifli juga mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk mendoakan para korban serta mendukung kerja pemerintah pusat dan daerah dalam penanganan pascabencana di wilayah terdampak.

“Saya juga mengajak semua pihak untuk terlibat membantu pemulihan korban dari aspek fisik sampai psikologis,” kata dia.

Sebelumnya bencana alam banjir bandang dan tanah longsor terjadi secara bersamaan di Garut dan Sumedang, Jawa Barat, pada Selasa (20/9) malam. (Ant)

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home