Loading...
LAYANAN PUBLIK
Penulis: Diah Anggraeni Retnaningrum 17:15 WIB | Sabtu, 21 Mei 2016

Musik, Belanja dan Amal, Cara Grand Indonesia Rayakan Ultah

Suasana konferensi pers ulang tahun Grand Indonesia di Main Atrium East Mall Lantai 1 Grand Indonesia, hari Jumat (20/5). (Foto: Diah A.R)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Grand Indonesia pada tahun 2016 ini merayakan ulang tahunnya yang ketujuh dengan menyuguhkan penampilan musisi papan atas, program belanja dan kegiatan amal. “Magniseven” dipilih sebagai tema ulang tahun Grand Indonesia tahun ini.

“Tema Magniseven diambil dari kata magnificent yang artinya sangat indah. Keindahan itu kami satukan dengan mengambil berbagai elemen seperti musik, belanja dan amal,” kata Asisten Manajer Humas Grand Indonesia Dinia Widodo saat konferensi pers di Main Atrium East Mall lantai 1 Grand Indonesia, Jakarta Pusat, hari Jumat (20/5).

Musik tak lepas dari elemen yang akan disuguhkan oleh Grand Indonesia. Oleh karena itu, Magnimusic hadir menghibur pengunjung. Adera telah tampil di Main Atrium East Mall lantai 1 sebagai pembuka Magnimusic usai melakukan konferensi pers pada hari Jumat (20/5) pukul 16.00 WIB.

Di Fountain Atrium West Mall Lantai 3A pukul 19.00 WIB , pengunjung akan disuguhkan aksi panggung band asal Bandung yaitu Kahitna pada tanggal 22 Mei 2016, Lala Karmela pada tanggal 27 Mei 2016, Rini Wulandari pada tanggal 28 Mei 2016 dan Teza Sumendra pada tanggal 29 Mei 2016.

Selain itu, Grand Indonesia juga akan mengadakan Spring Fashion Show yang akan berkolaborasi dengan beberapa tenant seperti Uniqlo, Forever21, Cotton On, Central dan Seibu yang akan berlangsung pada tanggal 27-29 Mei 2016 di Main Atrium East Mall lantai 1 setiap pukul 17.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB.

Acara amal juga disisipkan untuk pengunjung Grand Indonesia yaitu dengan menyumbangkan buku yang masih layak baca untuk program Mini Library Project. Melalui program ini, Grand Indonesia akan membangun perpustakaan kecil di beberapa daerah yang bekerja sama dengan Yayasan Aulia.

Pelanggan  dapat  berbagi  kebahagiaan  dengan  ikut  berdonasi  sebesar  Rp  100.000,-  atau memberikan 10 buku di gerai yang terletak di  Skybridge Lantai  1 mulai tanggal 16 – 29 Mei 2016. Sebagai tanda terima kasih, Grand Indonesia akan memberikan sebuah boneka Teddy Bear dari Teddy House yang akan dipakaikan kalung keberuntungan.

Tak hanya di mall, Grand Indonesia juga akan membagikan hadiah bagi pelanggannya melalui media sosial seperti Instagram untuk tujuh orang pemenang dengan hadiah treatment satu hari di Grand Indonesia. Caranya adalah pengunjung harus mengambil gambar dari tujuh kegiatan terbaik atau hal-hal yang paling dinikmati di Grand Indonesia.

Kemudian, mengunggah gambar atau video tersebut ke Instagram dan mention @GrandIndo dan menyematkan #7BestThingsInGI.

“Perjalanan  kami  memang  belum  begitu  panjang,  namun  selama  tujuh  tahun  ini  telah  banyak pengalaman yang indah dan berharga yang kami lalui bersama para tenant dan tentunya customers. Kami harap di umur kami yang baru, Grand Indonesia tetap bisa menjadi pilihan hiburan nomor satu bagi para pengunjung setia kami,” kata Dinia. 

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home