Loading...
BUDAYA
Penulis: Melki Pangaribuan 19:50 WIB | Jumat, 26 Juni 2015

Resensi Buku: Keadilan Bukan Ketamakan

Buku Justice Not Greed (Keadilan Bukan Ketamakan). (Foto: Istimewa)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Masalah keadilan dan ketamakan merupakan masalah manusia yang dialami di setiap tempat, dihadapi setiap orang dalam kehidupan sehari-hari. Dari Alkitab kita ketahui bahwa penyebab utama kemiskinan adalah ketidak-adilan dan ketamakan.

Buku Justice Not Greed (Keadilan Bukan Ketamakan) mengungkapkan betapa ketidakadilan sudah sedemikian melembaga, menyebabkan pemahaman akan keadilan makin buyar, sehingga kita cenderung menerima keadaan begitu saja.

Buku ini diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia dengan maksud, agar Gereja di Indonesia ikut membahas dan menggumuli masalah keadilan dan ketamakan. Jemaat setempat perlu diajak dan diyakinkan, bahwa akan sangat berguna bila mempelajari dan membahas buku ini.

Justice Not Greed terdiri dari 14 makalah yang dihasilkan oleh para anggota Advisory Group on Economic Matters (AGEM/Kelompok Penasehat Masalah Ekonomi) Dewan Gereja Sedunia (World Council of Churches/WCC), yang mengadakan pertemuan kembali pada tahun 2009. Kelompok ini dibentuk untuk memberi masukan tentang masalah ekonomi global yang mempengaruhi manusia dan masyarakat di seluruh dunia kepada WCC dan gereja anggotanya.

Salah satu isu panas buku ini adalah sistem finansial internasional yang telah menciptakan beban hutang dan krisis di seluruh dunia. Tujuan penerbitan buku ini mendorong berbagai pihak untuk menganalisis, berefleksi, dan bertindak untuk menemukan solusi atas sistem finansial dan ekonomi, yang gagal mengatasi secara memadai kesenjangan, kemiskinan, dan kehancuran ekologis, serta sebaliknya telah memperparah keadaan ini.

Pandangan yang terepresentasi dalam buku ini adalah pandangan para penulis makalah, kecuali pernyataan Keuangan yang Adil dan Ekonomi Kehidupan dari WCC yang mengajak gereja, pemerintah, dan lembaga internasional untuk merespons krisis yang telah mengakibatkan penderitaan banyak orang, khususnya mereka yang hidup dalam kemiskinan.

Buku ini merupakan kumpulan sumbangan pemikiran dari berbagai bidang kehidupan dan ilmu pengetahuan, yang ditulis oleh para ahli dan pengamat dari berbagai Negara lima tahun lalu. Semua pemikiran dan saran yang dianjurkan dalam buku ini akan bergunan bagi jemaat, hanya bila jemaat sendiri ikut menggumuli masalah yang diungkapkan dan ikut berjuang menegakkan keadilan dan ikut memberantas ketamakan di tempat masing-masing.

Buku ini diluncurkan pada Kamis (25/6) di Aula Sinar Kasih, Jakarta Timur.

Judul: “Justice Not Greed” (Keadilan Bukan Ketamakan)

Penulis: Pamela Brubaker dan Rogate Mshana (editor)

Tebal: 326 halaman

Penerbit: PMK HKBP Jakarta bekerjasama dengan Pokja Oikotree Indonesia. 

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home