Loading...
INDONESIA
Penulis: Francisca Christy Rosana 13:33 WIB | Rabu, 02 September 2015

Serapan Anggaran Dinas Pertamanan DKI Baru 3,9 Persen

Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Ratna Diah Kurniati. (Foto: Dok satuharapan.com/beritajakarta.com)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Penyerapan anggaran di sebagian besar Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) DKI Jakarta tercatat masih rendah. Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Ratna Diah Kurniati, mengatakan hingga September 2015, serapan masih berkisar di angka 3,94 persen.

“Kalau untuk penyerapan (anggaran, Red), kami lagi menggenjot kegiatan-kegiatan yang harus lelang, segera dimasukkan lelang. Untuk kegiatan yang dilakukan secara swakelola, ya kita laksanakan,” ujar Ratna kepada satuharapan.com saat ditemui di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Rabu (2/9).

Ratna menginstruksikan agar anggaran dialokasikan untuk pembelian lahan seperti arahan dari gubernur dan wakil gubernur. Pembelian lahan dilakukan berdasarkan Undang-undang Nomor 2 Tahun 2012 tentang Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan untuk Kepentingan Umum.

“Kami tinggal menunggu Surat Keputusan Penetapan Gubernur. Kalau sudah keluar, kami lakukan validasi untuk sertifikatnya, setelah dokumen beres, kami lakukan surat pelepasan hak (SPH),” kata Ratna.  

Ratna menargetkan hingga akhir tahun penyerapan dapat tercapai 80 hingga 90 persen. Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat sempat menyentil dinas yang tak kunjung merealisasikan pembelian lahan. 

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home