Loading...
DUNIA
Penulis: Reporter Satuharapan 12:58 WIB | Selasa, 18 Februari 2020

23 Tewas Saat Berebut Makanan dan Pakaian di Niger

Para pengungsi Nigeria di Niger. (Foto: pmnewsnigeria.com)

MAIDUGURI, SATUHARAPAN.COM - Sedikitnya 23 orang tewas terinjak-injak ketika para pengungsi Nigeria berebut makanan dan pakaian di pusat komunitas tepat di seberang perbatasan di Niger pada Senin (17/2), menurut pejabat.

Para pengungsi sedang mengantre untuk memperoleh pasokan di Kota Diffa, kata pejabat daerah Nigeria kepada Reuters.

Menurut seorang pejabat yang menyaksikan kejadian itu, orang-orang yang tinggal di sekitar kamp menyerbu tempat itu dengan harapan mendapatkan makanan meskipun mereka tidak berhak mendapat bantuan itu.

Sumber itu mengatakan dari 23 orang yang tewas, 19 adalah warga Nigeria, sementara empat adalah warga Niger.

"Kebanyakan dari mereka yang meninggal adalah wanita tua dan anak-anak," kata sumber itu.

Menurut data PBB, daerah tersebut menampung hampir 250.000 pengungsi. Kebanyakan dari mereka pergi menyelamatkan diri dari serangan kelompok Boko Haram maupun dari kelompok-kelompok bersenjata lainnya di Nigeria timur laut.

Boko Haram selama puluhan tahun telah berupaya membentuk kekhalifahan dan kerap melancarkan serangan ke negara tetangga, yaitu ke Chad, Niger dan Kamerun, hingga menjatuhkan ribuan korban jiwa. (Reuters)

 


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home