Band BMTH Sukses Konser di Jakarta
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Band rock asal Inggris, Bring Me The Horizon (BMTH) akhirnya berhasil tampil di Nexfest Jakarta, tepatnya di Ancol, Minggu (25/8) malam, setelah sempat terkendala pada tahun lalu.
"Terima kasih, senang bisa kembali ke sini," kata Vokalis BMTH Oliver Sykes di panggung Nexfest 2024, Pantai Carnaval Ancol, Jakarta, Minggu (25/8) malam, dikutip dari keterangan yang diterima Senin (26/8).
Oliver Sykes sempat membahas konser Bring Me The Horizon di Jakarta pada tahun lalu yang sempat terkendala teknis.
Dia dan kawan-kawan mengaku bahagia akhirnya bisa kembali berkumpul dengan penggemar di Indonesia.
"Siapa yang datang ke konser kami tahun lalu? Terima kasih tetap bersama kami," ucapnya lalu memulai lagu Parasite Eve.
Bring Me The Horizon melanjutkan penampilan lewat sederet lagu dari album “POST HUMAN: NeX GeN (2024)”, seperti “Kool-Aid”, “liMOusine”, dan “AmEN!”.
Ravel Entertainment pun memboyong Nexfest 2024 untuk hadir di Indonesia, sekaligus menepati janji mendatangkan festival musik skala internasional dari luar negeri.
Nexfest merupakan festival musik internasional yang diinisiasi oleh Bring Me The Horizon dan pertama kali digelar di Indonesia.
Selain kehadiran BMTH, Nexfest 2024 juga menampilkan band metal kawaii asal Jepang, Babymetal.
Beberapa nama band nasional juga sukses menghebohkan Nexfest 2024 yakni DeadSquad, Burgerkill, St. Loco, For Revenge, dan Strangers.
Aksi panggung Bring Me The Horizon dimulai pukul 21.45 WIB dengan pemutaran sebuah video animasi serta sound dari game Final Fantasi.
Band beranggotakan Oliver Sykes (vokal), Lee Malia (gitar), Matt Kean (bass), dan Matt Nicholls (drum) itu lantas memainkan lagu DArkSide, Happy Song, Sleepwalking, dan lainnya sebagai pembuka.
Selain itu, grup yang terbentuk sejak 2004 tersebut juga memainkan lagu lama, salah satunya yakni, “Sleep With One Eye Open”.
Vokalis BMTH, Oliver Sykes tidak bisa menyembunyikan rasa takjub kepada ribuan penonton Nexfest 2024. Dia senang melihat para hadirin yang terus meliar atau moshing di depan panggung.
"Turunkan ponsel untuk terjun ke moshpit, ayo," ujarnya yang tampil mengenakan pakaian serba putih.
Oliver Sykes sempat turun panggung untuk menyalami penonton di barikade. Dia bahkan menyempatkan diri berfoto bersama sejumlah penggemar.
Sepanjang penampilan, personel Bring Me The Horizon tampak begitu energik. Lagu demi lagu dibawakan dengan sempurna, terlebih didukung oleh visual yang menakjubkan.
Bring Me The Horizon kemudian memberi kejutan dengan mengajak Babymetal naik panggung untuk berkolaborasi dalam lagu Kingslayer. Lagu tersebut tentu sangat dinantikan oleh para penggemar di Indonesia.
Teriakan penonton makin menjadi-jadi saat Bring Me The Horizon memainkan lagu “Antivist”, “Follow You”, “LosT”, dan “Can You Feel My Heart”.
"Kalian sangat keren," puji sang frontman Bring Me The Horizon.
Setelah video diputar di panggung, Bring Me The Horizon kemudian menutup aksi di Nexfest 2024 dengan lagu Throne. Penggemar dari barisan belakang hingga depan pun ikut bernyanyi bersama.
Mengapa Ukraina Ingin Gunakan Rudal Jarak Jauh untuk Seranga...
KIEV, SATUHARAPAN.COM-Ukraina tengah berupaya mendapatkan izin dari mitra Baratnya untuk menggunakan...