Gempa Bumi Mengguncang Tolikara dan Bolaang Mongondow
TOLIKARA, SATUHARAPAN.COM-Gempa bumi berkekuatan 4,5 mengguncang wilayah Tolikara, Papua, hari Selasa (28/3/2023), menurut informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika.
Gempa bumi terjadi pada pukul: 11:31:55 WIB, dengan pusat gempa berada di darat, dan pada kedalaman 10 kilometer. Kordinat pusat gempa berada pada 3,44 Lintang Selatan dan 138,72 Bujur Timur sekitar 27 kilometer timur laut Tolikara
Getarannya dirasakan pada skala II - III di Kabupaten Wamena. Sejauh ini belum ada informasi tentang dampak gempa tersebut.
Gempa Bumi Guncang Bolaang Mongondow
Gempa bumi juga menggunbcang wilayah Bolaang Mongndow, Gotontalo pada hari Selasa (28/3). Gempa tersebut berkekuatan 5,5 dan terjadi pada pukul: 11:19:10 WIB.
BMKG menyebutkan koordinat pusat gemjpa terletak pada 0,41 Lintang Selatan dan 123,58 Bujur Timur, pada kedalaman 55 kilometer.
Pusat gempa berada di laut sekitar 98 kilometer barat daya Bolaang Mongondow Selatan. Getarannya dirasakan pada skala IV di Luwuk dan II-III di Kabupaten Gorontalo.
Editor : Sabar Subekti
Malaysia Dakwa Pria Yang Terkait Perusahaan Islam Dalam Duga...
KUALA LUMPUR, SATUHARAPAN.COM-Seorang pria Malaysia, yang menurut pihak berwenang terkait dengan kon...