Loading...
DUNIA
Penulis: Prasasta Widiadi 19:46 WIB | Kamis, 01 Oktober 2015

Ledakan Bom Cederai 7 Orang di Tiongkok

Ilustrasi. Warga Libya berkumpul di situs ledakan bom mobil dekat penjara di pusat ibu kota Tripoli pada 9 September 2015. AFP PHOTO / MAHMUD TURKIA

GUANGXI, SATUHARAPAN.COM – Sebuah ledakan  mengguncang sebuah kota di Tiongkok bernama Guangxi pada Kamis (1/10), sehari setelah 17 bom parsel menewaskan sedikitnya tujuh orang dan melukai beberapa orang lainnya di distrik yang sama, lapor media pemerintah.

Ledakan  itu terjadi  di sebuah hunian di Liucheng, wilayah pedesaan di kawasan Guangxi, lapor kantor berita Xinhua.

Ledakan di bangunan berlantai enam, dekat biro administrasi jalan tol di Liucheng, menyebabkan “beberapa kerusakan” menurut laporan media setempat. Sementara itu Xinhua melaporkan “batu bata berserakan di sekitar” lokasi ledakan.

Belum ada laporan mengenai korban terluka, kata situs blog Radio Nasional Tiongkok, CRI.

CRI mengutip seorang penduduk setempat yang mengatakan dia terbangun karena merasakan guncangan dari ledakan itu dan “mengira ada gempa.”

Kerusuhan terbaru tersebut terjadi sehari setelah 17 bom parsel meledak di beberapa lokasi di Liucheng, termasuk kantor-kantor pemerintah, pada Rabu.

Pihak kepolisian mengatakan pada Rabu bahwa mereka menganggapnya sebagai “kasus pidana” namun mengesampingkan “tindakan teroris.” (Ant/xinhua)

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home