Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 07:28 WIB | Selasa, 01 Maret 2016

Pelatih: Napoli Tetap Bersemangat Kejar Juventus

Ilustrasi: Pemain Fiorentina, Gonzalo Rodriguez (seragam ungu) berebut bola di udara dengan gelandang Napoli, Gonzalo Higuain (seragam biru, kanan) dalam Liga Seri A Italia, hari Selasa (1/3) dini hari WIB di Stadion Artemio Franchi, Italia. (Foto: fifa.com).

FIRENZE, SATUHARAPAN.COM – Pelatih kesebelasan Napoli, Maurizio Sarri mengatakan timnya tetap bersemangat mengejar perolehan poin Juventus yang saat ini memegang posisi pemuncak Klasemen Liga Seri A Italia, walau Napoli hanya bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Fiorentina, hari Selasa (1/3) dini hari WIB.

"Perbedaan poin (Napoli dan Juventus, red) tetap tiga  berarti kita telah melakukan persaingan dengan baik, bahkan bila kami bisa meningkatkan ritme permainan, bukan tidak mungkin kami akan melampaui mereka (Juventus, red),” kata Sarri setelah pertandingan di Stadion Artemio Franchi, Firenze, Italia.

Sarri menyebut bahwa permainan timnya harus ditingkatkan, bila tidak dikhawatirkan berisiko tidak bisa mengambil alih posisi klasemen yang saat ini ditempati Juventus.

Menurut goal.com, Juventus masih berada di posisi teratas Liga Seri A Italia dengan nilai 61 dari 27 pertandingan, Napoli ada di urutan kedua dengan nilai 58 dari jumlah pertandingan yang sama.

Napoli dikejar AS Roma dan Fiorentina yang berurutan menempati peringkat ketiga dan keempat dengan nilai sama 53 dari jumlah pertandingan yang sama.

Saat Fiorentina menjamu Napoli, Fiorentina mencetak gol terlebih dulu pada menit keenam lewat gol yang dicetak oleh Marcos Alonso.  Namun Napoli langsung  menyamakan kedudukan satu menit kemudian lewat Gonzalo Higuain.  

Maurizio Sarri menganalisis cara bermain timnya saat menghadapi Fiorentina, dia mengharapkan lain kali timnya tidak terlalu mengandalkan Juventus.

“Ini adalah pertandingan besar, saya mengucapkan selamat kepada Fiorentina, saya senang dengan kinerja pemain saya, kami terus berada di jalur juara,” kata Sarri.

Allegri Betah di Juventus 

Sehari sebelumnya pelatih kesebelasan Juventus Massimiliano Allegri tidak ingin pindah dari klub yang bermarkas di kota Torino, Italia tersebut karena akan bertekad melatih lagi Juventus pada kompetisi Liga Seri A Italia musim mendatang.

“Saya  sudah mendengar ada tawaran dari Chelsea kepada saya dan Conte (pelatih tim nasional Italia, Antonio Conte, red), tapi saya mengatakan  kita  harus mengakhiri diskusi ini untuk selamanya,” kata Allegri beberapa saat setelah timnya mengalahkan Inter Milan dengan skor 2-0 di Stadion Juventus Arena, Torino, Italia, dalam Liga Seri A Italia, hari Senin (29/2) dini hari WIB.

Seperti diberitakan situs olahraga ESPN, Allegri termasuk salah satu kandidat pelatih selain Antonio Conte, dan Diego Simeone (pelatih Atletico Madrid) yang musim depan akan menggantikan pelatih Chelsea saat ini, Guus Hiddink yang memutuskan mundur pada akhir musim ini.

“Saya bahagia ketika saya berada di Juventus. Kami bekerja untuk mengembangkan tim ini dan untuk memenangkan  gelar adalah hal yang  luar biasa,” kata Allegri.

Mantan pelatih AC Milan menyatakan para pemain  bekerja keras  mencapai final Coppa Italia dalam dua musim beruntun, dan tim  berjuang di perempat final Liga Champions.

Hasil Liga Seri A Italia:

Hari Minggu (28/2) malam WIB:  Empoli 1-3 AS Roma, AC Milan 1-0 Torino, Palermo 0-0 Bologna, Carpi 1-1 Atalanta, Chievo 1-0 Genoa, Sampdoria 2-0 Frosinone, Udinese 2-0  Verona.

Senin (29/2) dini hari WIB:  Juventus 2-0 Inter.       (goal.com/espnfc.com/aol.co.uk).

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home