Trump Dinyatakan sebagai Pemenang di Michigan
WASHINGTON, SATUHARAPAN.COM - Michigan menyatakan presiden terpilih Donald Trump sebagai pemenang atas Hillary Clinton dalam persaingan yang berlangsung ketat, dengan secara resmi menempatkan 16 electoral vote dalam kolom Trump, Senin (28/11), tiga pekan setelah pemilihan umum.
“Trump unggul 10.704 suara atas Clinton” setelah sertifikasi Michigan Board of State Canvassers, kata Gubernur Ruth Johnson dalam sebuah pernyataan.
Kemenangan Trump di negara bagian utara tersebut membuat total electoral vote Trump berjumlah 306, sementara Clinton 232. Michigan adalah negara bagian terakhir yang mengesahkan hasil pemilihan presiden.
Calon dari Partai Hijau Jill Stein diperkirakan akan mengupayakan penghitungan ulang di Michigan, seperti yang dia lakukan di Wisconsin. Dia memiliki waktu hingga Rabu (30/11) untuk mengajukan permintaannya.
Permintaan tersebut tidak serta-merta diberikan, dan Trump memiliki waktu tujuh hari untuk menyatakan keberatan atas permintaan penghitungan ulang, berpotensi menunda proses itu hingga pertengahan Desember. (AFP)
Editor : Diah Anggraeni Retnaningrum
Penasihat Senior Presiden Korsel Mengundurkan Diri Masal
SEOUL, SATUHARAPAN.COM - Para penasihat senior Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol, termasuk kepala...