Loading...
HAM
Penulis: Sabar Subekti 12:33 WIB | Jumat, 18 Juni 2021

UNHCR: Selama Pandemi, Tiga Juta Orang Mengungsi

Sekarang tercatat ada 82,4 juta orang yang menjadi pengungsi di seluruh dunia.
UNHCR: Selama Pandemi, Tiga Juta Orang Mengungsi
Foto bertanggal hari Sabtu, 23 Maret 2019 menunjukkan keluarga pengungsi tiba setelah diselamatkan dengan perahu dari daerah banjir di distrik Buzi, 200 kilometer di luar Beira, Mozambik. (Foto: dok. AP/Tsvangirayi Mukwazhi)
UNHCR: Selama Pandemi, Tiga Juta Orang Mengungsi
Foto bertanggal hari Jumat, 22 Maret 2019 menunjukkan anak-anak mengais sisa nasi di dalam baskom di pusat pengungsian setelah Topan Idai menghantam pesisir Mozambik, di Beira, Mozambik (Foto: dok. AP/Themba Hadebe)

JENEWA, SATUHARAPAN.COM-Badan pengungsi PBB (UNHCR) mengatakan perang, kekerasan, penganiayaan dan pelanggaran hak asasi manusia menyebabkan hampir tiga juta orang meninggalkan rumah mereka tahun lalu, meskipun krisis COVID-19 membatasi pergerakan di seluruh dunia ketika negara-negara menutup perbatasan dan memerintahkan penguncian.

Dalam laporan Tren Global terbaru yang dirilis pada hari Jumat (18/6), UNHCR mengatakan jumlah kumulatif pengungsi telah meningkat menjadi 82,4 juta, kira-kira setara dengan populasi Jerman. Ini menandai peningkatan tahunan kesembilan berturut-turut dalam jumlah orang yang dipindahkan secara paksa.

Filippo Grandi, komisaris tinggi PBB untuk pengungsi, mengatakan konflik dan dampak perubahan iklim di tempat-tempat seperti Mozambik, wilayah Tigray, Ethiopia, dan wilayah Sahel Afrika yang luas termasuk di antara sumber utama pergerakan baru pengungsi dan pengungsi internal pada tahun 2020.

Mereka menambahkan bahwa ratusan ribu orang lagi masuk dalam penghitungan keseluruhan, yang selama bertahun-tahun didominasi oleh jutaan orang yang meninggalkan negara mereka, seperti Suriah dan Afghanistan karena perang atau pertempuran yang berkepanjangan.

“Ini menceritakan, dalam satu tahun di mana kita semua dikurung, diblokir di rumah kita, di komunitas kita, di kota kita,” kata Grandi dalam sebuah wawancara sebelum rilis laporan. “Hampir tiga juta orang harus benar-benar meninggalkan semua itu karena mereka tidak punya pilihan lain.”

UNHCR, yang bermarkas di Jenewa, mengatakan bahwa 99 dari lebih dari 160 negara yang menutup perbatasannya karena COVID-19 tidak mengecualikan orang yang mencari perlindungan sebagai pengungsi atau pencari suaka.

Grandi mengakui kemungkinan bahwa banyak pengungsi internal yang tidak dapat meninggalkan negara mereka sendiri pada akhirnya ingin melarikan diri ke luar negeri begitu perbatasan mulai dibuka kembali, jika pandemi mereda.

“Contoh yang baik adalah Amerika Serikat di mana kita telah melihat lonjakan orang yang datang dalam beberapa bulan terakhir,” kata Grandi, dan merujuk pada ketentuan AS yang disebut Title 42 yang memungkinkan otoritas AS untuk sementara memblokir orang yang mencari suaka untuk masuk karena alasan kesehatan.

“Title 42 akan dicabut pada akhirnya, dan saya pikir ini adalah hal yang benar untuk dilakukan, tetapi ini harus dikelola.”

Di antara titik-titik panas baru-baru ini, Grandi mengatakan ratusan ribu orang baru mengungsi di Mozambik dan Sahel tahun lalu, dan hingga satu juta orang dalam konflik Tigray yang dimulai pada bulan Oktober.

“Saya khawatir jika komunitas internasional tidak dapat menghentikan konflik ini, kita akan terus melihat peningkatan jumlahnya,” katanya.

Laporan tersebut menyebutkan bahwa pada akhir tahun lalu ada 5,7 juta warga Palestina, 3,9 juta warga Venezuela dan tambahan 20,7 juta pengungsi dari berbagai negara lain yang mengungsi ke luar negeri. Sebanyak 48 juta orang lainnya menjadi pengungsi internal di negara mereka sendiri. Sekitar 4,1 juta lebih mencari suaka.

Turki, tetangga Suriah, menerima pengungsi paling banyak dalam jumlah absolute, 3,7 juta, angka lebih banyak dua kali lipat dari negara tuan rumah No. 2, Kolombia, yang berbatasan dengan Venezuela. Tetangga Afghanistan, Pakistan, berada di urutan ketiga.

UNHCR mengatakan sekarang 1% dari seluruh umat manusia terlantar, dan ada dua kali lebih banyak orang yang dipindahkan secara paksa daripada satu dekade lalu. Sekitar 42% dari mereka berusia di bawah 18 tahun, dan hampir satu juta bayi lahir sebagai pengungsi antara 2018 dan 2020.

“Banyak dari mereka mungkin tetap menjadi pengungsi selama bertahun-tahun yang akan datang,” katanya. (AP)

Editor : Sabar Subekti


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home