Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 18:07 WIB | Minggu, 19 Januari 2014

China Rebut Gelar di Tiga Nomor Malaysia Terbuka

Bao Yi Xin (kiri) dan Tang Jinhua (kanan) juara ganda putri asal China di Malaysia Terbuka (foto dari badmintonfreak.com)

KUALA LUMPUR, SATUHARAPAN.COM – Para atlet badminton China membuktikan bahwa diri mereka perkasa di Kejuaraan Badminton Malaysia Terbuka 2014. Pada partai final di Stadion Putra, Bukti Jalil, Kuala Lumpur, Minggu (19/1), China memenangkan tiga gelar.

Lie Xuerui memenangkan gelar di tunggal putri, setelah mengalahkan rekan senegaranya Wang Shixian dengan 21-16, dan 21-17 dalam waktu 34 menit.

Sementara itu di sektor ganda putri, lagi-lagi pasangan negeri Tirai Bambu merajai, kali ini Yixin Bao dan Jinhua Tang unggul dalam tiga set, 21-19, 14-21, dan 21-13 atas ganda putri Jepang Misaki Matsumoto, dan Ayaka Takahashi.

Satu kemenangan lagi diraih Ma Jin dan Chen Xu 21-11, 17-21, dan 21-13 atas ganda campuran Denmark, Joachim Fischer Nielsen, dan Christina Pedersen.

China nyaris menyapu bersih pertandingan pada Minggu (19/1) sore, apabila Biao Chai dan Wei Hong tidak takluk atas ganda putra tuan rumah Goh V Shem dan Kim Wah Lim dengan 21-19, dan 21-18. (tournamentsoftware.com)

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home