Loading...
SAINS
Penulis: Reporter Satuharapan 09:47 WIB | Kamis, 09 Agustus 2018

Ilmuwan Serukan Aksi Melawan Perubahan Iklim

Ilustrasi. Suhu global rata-rata satu derajat celsius lebih tinggi dibanding tingkat sebelum Revolusi Industri. Bumi makin panas mendoron orang melakukan apa saja demi melawan sengatan hawa panas. (Foto: CNBC.com/Getty Images)

AMERIKA SERIKAT, SATUHARAPAN.COM – Sekelompok ilmuwan internasional menyerukan bagi aksi bersama secepatnya dalam memerangi perubahan iklim. Mereka memperingatkan bahwa target emisi karbon yang ditetapkan dalam Kesepakatan Paris mungkin tidak cukup dalam menghentikan pemanasan global.

Akademi Sains Nasional Amerika Serikat mempublikasikan hasil studi tersebut pada Senin (6/8/2018).

Suhu global rata-rata telah mencapai satu derajat celsius lebih tinggi dibanding tingkat sebelum Revolusi Industri. Para peneliti tersebut berpendapat bahwa peningkatan dua derajat atau lebih dapat melelehkan es di Arktika dan Antartika. Mereka memperkirakan tingkat permukaan laut dapat naik hingga 60 meter.

Mereka memperingatkan bahwa melampui batas itu dapat mengakibatkan pemanasan berkelanjutan pada jalur “Hothouse Earth”. Mereka menyerukan upaya segera seperti mengubur karbondioksida di tanah serta memperluas hutan. (nhk.or.jp)

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home