Loading...
SAINS
Penulis: Sabar Subekti 08:45 WIB | Senin, 16 November 2020

COVID-19 di Indonesia: Kasus Baru Menunjukkan Peningkatan

Data terakhir yang dirilis Satgas COVID-19. (Foto: covid-19.go.id)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM-Tiga hari berturut-turut, kasua baru COVID-19 di Indonesia menunjukkan angka yang tinggi. Data rang dirilis oleh Satgas Penanganan COVID-19 hari Jumat (13/11) menunjukkan kasus beru sebanyak 5.444 kasus baru.

Sedangkan hari Sabtu (14/11) kasus baru tercatat 5.272 kasus dan hari Minggu (15/11) tercatat 4.106. Tanda kenaikan kasus ini sudah terlihat pada hari Kamis (12/11) yang menunjukkan angka 4.173 kasus dalam sehari.

Ketua Satgas Penanganan COVID-19 dan Kepala BNPB, Letjen TNI Doni Monardo, bahkan mengatakan selama dua pekan terakhir angka kasus konfirmasi positif COVID-19 di Tanah Air mengalami peningkatan. Hal ini berdampak pada keterisian ruang isolasi.

"Semula 32 persen, saat ini naik menjadi 53 persen," kata Doni saat konferensi pers di Jakarta, hari Minggu (15/11).

Tidak hanya ruang isolasi, peningkatan keterisian juga terjadi di ruang ICU rumah sakit rujukan Jakarta sebanyak 98 rumah sakit. Saat ini berada di posisi 68 persen. Bahkan, pada periode September sempat berada di angka 83 persen.

Ia mengatakan kondisi tersebut harus diatasi sesegera mungkin. Sebab, ruang isolasi dan ICU rumah sakit tidak boleh penuh. Oleh sebab itu, protokol kesehatan tetap menjadi kunci penting dalam penanganan COVID-19.

"Sekali lagi, semua aktivitas yang berhubungan timbulnya kerumunan tolong untuk dihindari," katanya.

Editor : Sabar Subekti


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home