Loading...
FOTO
Penulis: Dedy Istanto 19:48 WIB | Selasa, 04 Oktober 2016

Puluhan Nelayan Jakarta Demo di Gedung KPK Tolak Reklamasi

Puluhan Nelayan Jakarta Demo di Gedung KPK Tolak Reklamasi
Puluhan warga nelayan Jakarta yang tergabung dalam Koalisi Selamatkan Teluk Jakarta menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Selasa (4/10) menolak diadakannya diskusi publik tentang reklamasi yang digelar oleh KPK. Dalam aksinya para nelayan juga meneriakan protesnya terhadap reklamasi Teluk Jakarta yang akan dilanjutkan yang akan berdampak pada kehidupan nelayan. (Foto-foto: Dedy Istanto)
Puluhan Nelayan Jakarta Demo di Gedung KPK Tolak Reklamasi
Salah satu nelayan membawa boneka buaya sebagai simbol saat menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung KPK untuk menolak reklamasi Teluk Jakarta sekaligus menetang diadakannya diskusi publik yang digelar oleh KPK tentang reklamasi.
Puluhan Nelayan Jakarta Demo di Gedung KPK Tolak Reklamasi
Salah satu warga menunjukan kartu identitas yaitu KTP yang pekerjaannya adalah nelayan Jakarta saat menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung KPK terkait dengan diadakannya diskusi tentang reklamasi yang dihadiri oleh Menteri Susi Pudjiastuti dan Menteri Siti Nurbaya.
Puluhan Nelayan Jakarta Demo di Gedung KPK Tolak Reklamasi
Puluhan warga dari berbagai elemen organisasi nelayan Jakarta yang tergabung dalam Koalisi Selamatkan Teluk Jakarta saat menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung KPK menolak reklamasi Teluk Jakarta yang dapat merugikan bagi nelayan.
Puluhan Nelayan Jakarta Demo di Gedung KPK Tolak Reklamasi
Seorang nelayan mengenakan masker atau kacamata renang sebagai salah satu alat untuk menangkap ikan di laut Jakarta saat menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung KPK menuntut menolak reklamasi Teluk Jakarta.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Puluhan warga yang tergabung dalam Koalisi Selamatkan Teluk Jakarta menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, hari Selasa (4/10) menolak reklamasi.

Koalisi Selamatkan Teluk Jakarta yang di dalamnya terdapat elemen organisasi para nelayan Jakarta menentang atas diadakannya diskusi publik bertajuk “Kebijakan Reklamasi: Menilik Tujuan, Manfaat, dan Efeknya” yang digelar oleh KPK yang dihadiri oleh Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti dan Menteri Lingkungan Hidup, Siti Nurbaya.

Dalam aksinya para pengunjuk rasa menggelar orasi menyampaikan protesnya terkait dengan reklamasi Teluk Jakarta yang saat ini pemerintah tetap akan melanjutkan proyek pembangunan tersebut.

“Kami meminta kepada pemerintah untuk menghentikan pembangunan reklamasi karena kami kesulitan mendapatkan ikan,” kata salah satu pengunjuk rasa saat berorasi.

Aksi unjuk rasa digelar sekitar pukul 13.56 WIB dijaga ketat oleh puluhan aparat kepolisian yang berada di depan gedung KPK. 

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home