Militer Nigeria Ambil Alih Desa Jajahan Boko Haram
ABUJA, SATUHARAPAN.COM – Pasukan Militer Nigeria berhasil melakukan penyerangan dan menguasai wilayah desa di Nigeria yang sebelumnya dikuasai kelompok ekstremis Boko Haram di negara bagian Borno, Nigeria antara lain Bala Karege, Goske, Harda, dan Markas 3
“Pasukan dari Brigade 21, dan Divisi 7 (Angkatan Darat), pada hari Minggu malam (8/5), berhasil membersihkan desa yang sebelumnya di bawah kendali Boko Haram,” kata Juru Bicara Tentara Angkatan Darat Nigeria, Sani Usman, seperti diberitakan Premium Times Nigeria, hari Senin (9/5).
Usman menjelaskan Tentara Angkatan Darat mendapat bantuan dari pasukan koalisi Uni Afrika bekerja sama menyerang pasukan ekstremis tersebut di wilayah hutan di Sambisa (di sebelah Timur Nigeria).
Ia mengemukakan pihak militer melakukan penyerangan tersebut lebih dari sepekan, Usman menambahkan saat melakukan penyerangan tidak ada perlawanan dari Boko Haram karena kelompok ekstremis tersebut meninggalkan gubuk dan melarikan diri.
Usman mengatakan tentara gabungan berhasil mengamankan 15 rompi bunuh diri, sejumlah senjata kaliber tinggi, satu granat, satu bom, satu pelontar roket, dan satu selongsong peluru senapan AK-47.
Tentara gabungan, menurut Usman, berhasil menyita sepuluh kendaraan roda empat dan 50 sepeda motor milik para teroris. “Delapan orang Boko Haram meninggal dunia, ketika kelompok ekstremis berusaha menyelinap di hutan Sambisa,” Usman mengemukakan.
Sani Usman mengemukakan keberhasilan tersebut merupakan lanjutan dari satu pekan sebelumnya saat militer gabungan Nigeria melakukan operasi serupa di Kano, wilayah Utara Nigeria saat tentara merebut daerah yang sebelumnya dipegang oleh kelompok ekstremis.
“Sembilan pejuang Boko Haram yang mencoba bersembunyi di lubang perlindungan di Kumbotso (salah satu desa di Utara Nigeria, red), berhasil ditangkap dalam keadaan hidup oleh pasukan dari Brigade 22 Garrison pada Operasi Lafiya Dole,” kata Usman.
Usman menambahkan tiga anggota Boko Haram lainnya meninggal dunia saat terlibat baku tembak selama operasi di desa Zinder (wilayah Utara Nigeria)
Selain itu, menurut Usman, beberapa desa yang berhasil dikuasai pasukan tentara gabungan di sebelah utara Nigeria antara lain Cinga, Mallum Maja, Bosuma dan Murye. “400 orang sandera Boko Haram berhasil kami selamatkan,” kata Usman.
Usman menyambut gembira bahwa pasukan militer bekerja keras dan memiliki dedikasi dan semangat tinggi menggencarkan serangan.
Negara Lain Bantu Nigeria Atasi Boko Haram
Beberapa waktu lalu beberapa kepala negara mengatakan berkomitmen membantu Nigeria dalam mengatasi kelompok ekstremis radikal tersebut antara lain Pemerintah Inggris mendukung Nigeria yang memerangi kelompok ekstremis Boko Haram. Seperti dikemukakan Menteri Pembangunan Internasional Inggris, Nick Hurd beberapa waktu lalu – saat berbicara dengan Kantor Berita Nigeria, News Agency of Nigeria (NAN) dan diberitakan Premium Times hari Sabtu (16/4) – Hurd menjelaskan dukungan konkret Inggris yakni berkomitmen besar untuk menggelar peningkatan kapasitas militer. Dia mengatakan negaranya sangat senang dengan keberhasilan Nigeria sejauh ini yang perlahan-lahan memberantas pemberontak Boko Haram baru-baru ini.
Hurd menambahkan Inggris bertekad membantu Nigeria dan beberapa negara Afrika yang warganya terdampak kelompok ekstremis tersebut.
Dalam kesempatan berbeda, Presiden Kamerun, Paul Biya, yang melakukan kunjungan kenegaraan selama dua hari ke Nigeria mengemukakan Kamerun melakukan dukungan penuh terhadap Nigeria yang menghadapi perang melawan kelompok ekstremis, Boko Haram.
“Kamerun tidak pernah enggan atau punya waktu untuk menarik diri dari perang melawan Boko Haram,” kata Paul Biya saat menggelar konferensi pers bersama Presiden Nigeria Muhammadu Buhari, di Abuja, hari Kamis (4/5) seperti diberitakan Africa News.
(premiumtimes.ng/africanews.com).
Editor : Eben E. Siadari
Faktor Penyebab Telat Bicara pada Anak
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Pengurus Unit Kerja Koordinasi Tumbuh Kembang dan Pediatri Sosial Ikatan ...