Loading...
INDONESIA
Penulis: Martahan Lumban Gaol 02:04 WIB | Kamis, 11 September 2014

Prabowo: Basuki Belum Pamit Sama Saya

Prabowo Subianto. (Foto: Dedy Istanto)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto mengatakan Basuki Tjahja Purnama atau Ahok belum pamit kepadanya setelah menyatakan mengundurkan diri sebagai kader partai.

"Belum pamit," ujar Prabowo di sela-sela pertemuan petinggi Koalisi Merah Putih di kediaman Akbar Tandjung, di Jakarta Selatan, Rabu (10/9) malam.

Menurut Prabowo, dirinya sudah satu tahun tidak bertemu muka dengan Ahok. Namun demikian dia mengakui tidak sakit hati dengan langkah pengunduran diri Basuki dari Gerindra.

"Masa sakit hati," kata Prabowo.

Prabowo pun menolak kalau partainya disebut mengabaikan aspirasi Basuki yang menolak wacana pemilihan kepala daerah dilakukan DPRD dalam Rancangan Undang-Undang Pilkada.

Salah satu calon presiden di Pemilu Presiden 2014 lalu itu mengatakan, Gerindra justru merupakan partai yang sejak awal mendukung Basuki dalam bursa pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.

"Gerindra itu yang mengusung Ahok saudara-saudara," kata Prabowo.

Pertemuan Merah Putih

Hari ini petinggi partai Koalisi Merah Putih melakukan pertemuan di kediaman Akbar Tandjung di Jakarta Selatan, untuk membahas sejumlah hal yang perlu dilakukan dalam mengawal pemerintahan mendatang.

Beberapa hal yang dibahas antara lain terkait rancangan undang-undang yang belum selesai dibahas di DPR, serta konsolidasi Koalisi Merah Putih.

Sejumlah petinggi partai di Koalisi Merah Putih yang tampak hadir antara lain dari Partai Gerindra Prabowo Subianto bersama Fadli Zon, politisi PPP Ahmad Yani dan Romahurmuziy, politisi Golkar Aburizal Bakrie, Tantowi Yahya, serta Fuad Masyhur, politisi PKS Hidayat Nur Wahid, politisi PAN Amien Rais dan Drajad Wibowo, serta politisi PBB MS Kaban.

Pada kesempatan itu, Prabowo sempat terlihat meninggalkan kediaman Akbar lebih awal dibanding yang lain, yakni sekitar pukul 20.45 WIB. Namun yang bersangkutan mendadak kembali lagi pukul 21.55 WIB.

"(Saya) lupa pamit," seloroh Prabowo kepada wartawan. (Ant)

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home