Loading...
INDONESIA
Penulis: Yan Chrisna Dwi Atmaja 19:58 WIB | Minggu, 30 Maret 2014

Menag: Umat Hindu Diharapkan Memperoleh Motivasi Baru

Sejumlah pemuda mengarak "Ogoh-Ogoh" atau boneka raksasa yang melambangkan Bhuta Kala (sifat-sifat buruk) dalam Festival Ogoh-Ogoh 2014 menjelang Hari Raya Nyepi Tahun Saka 1936 di Desa Tegallalang, Gianyar, Bali, Sabtu (29/3). Umat Hindu menggelar parade Ogoh-Ogoh berkeliling kampung untuk menetralisir kekuatan negatif dan sifat buruk agar Hari Raya Nyepi dapat dilaksanakan dengan penuh keheningan serta tanpa gangguan apapun. (Foto: Antara)

SLEMAN, SATUHARAPAN.COM - Menteri Agama Suryadharma Ali mengharapkan momentum perayaan Nyepi tahun Caka 1936 atau 2014 dapat dimanfaatkan umat Hindu untuk memperoleh motivasi dan semangat baru dalam meningkatkan kualitas hidup.

"Perayaan Nyepi tahun ini mengambil tema `Dengan melaksanakan dharma negara kita wujudkan harmoni nusantara`. Tema ini dapat diimplemantasikan dalam meningkatkan dharma bakti negara dalam meningkatkan kesejaheraan masyarakat," kata Suryadharma Ali pada perayaan Tawur Agung Kesanga di pelataran Candi Wisnu Prambanan, Minggu (30/3).

Menurut dia, saat ini para pimpinan dan tokoh agama sedang giat memperkokoh kerukunan dan harmoni antarmasyarakat dan alam semesta.

"Tidak ada pembangunan tanpa kerukunan, tidak ada persatuan tanpa kerukunan. Harmoni merupakan jawaban atas peningkatan kesejahteraan masyarakat," katanya.

Ia mengatakan dharma negara tersebut juga diwujudkan dengan memberikan yang terbaik untuk negara dan salah satunya ikut mensukseskan agenda besar negara yakni Pemilu Legislatif dan juga Pemilu Presiden 2014.

"Dharma ini dapat dilakukan dengan ikut memberikan suara dan tidak golput pada Pemilu 2014," katanya.

Perayaan Tawur Agung ini diikuti ribuan umat Hindu dari Jawa Tengah, DIY dan beberapa daerah lainnya.

Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua Parisada Hindu Darma Indonesia, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo serta Bupati Klaten Jawa Tengah. (Ant)


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home