Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 12:35 WIB | Rabu, 05 Februari 2014

Komite Olimpiade Internasional Isyaratkan Siap Gelar Sochi 2014

Thomas Bach, Presiden Komite Olimpiade Internasional. (Foto: dw.de)

SOCHI, SATUHARAPAN.COM – Presiden Komite Olimpiade Internasional (IOC) Thomas Bach pada Selasa (4/2) mengatakan berbagai pihak telah siap menyelenggarakan Olimpiade Musim Dingin 2014, di Sochi, Rusia. Hal itu dia nyatakan pada pertemuan IOC Session di Zimny Theater, Sochi, Rusia.

“Menjelang tiga hari penyelenggaraan Sochi, kami menyatakan kepada para atlet, Sochi siap digelar. Selamat bertanding,” kata Thomas Bach.

“Kita tentunya ingat, saat Uni Soviet pecah, maka IOC saat itu kebingungan karena tidak ada lagi tempat menyelenggarakan Olimpiade Musim Dingin. Kami kini berterima kasih kepada Pemerintah Rusia karena pada 2014 ini Rusia membuka diri untuk penyelenggaraan Olimpiade Musim Dingin,” lanjut Thomas Bach.

Pertemuan tersebut dihadiri Presiden Rusia Vladimir Putin, Presiden Komite Olimpiade Rusia Alexander Zhukov, Wakil Perdana Menteri Dmitry Kozak, dan Ketua Panitia Penyelenggara Sochi 2014 Dmitry Chernychenko.

Pada pertemuan tersebut, seluruh anggota IOC memaparkan agenda penting kepada Presiden Putin mengenai visi dan misi jangka panjang untuk olimpiade musim dingin hingga 2020, dan berbagai kebijakan road-map strategis IOC  yang disebut sebagai  Olympic Agenda 2020. IOC juga melaporkan perkembangan prestasi para atlet yang hendak mengikuti Sochi 2014.

Olimpiade dan ajang kompetisi multiolahraga ini diselenggarakan, menurut IOC, mengingat besarnya antusiasme masyarakat terhadap olahraga tanpa mempedulikan musim.

“Persiapan selama hampir tujuh tahun yang dikerjakan panitia Sochi 2014 ini menunjukkan bahwa ajang olimpiade menarik perhatian berbagai penduduk dunia dan bangsa. Kami sadar ajang ini menciptakan kesempatan untuk mengintegrasikan nilai-nilai kehidupan,” kata Thomas Bach.

IOC berkomitmen menunjukkan nilai-nilai kehidupan yang ada di tengah masyarakat, dalam seluruh ajang yang diselenggarakan.

“Bersama dengan masyarakat pencinta olahraga di dunia, kami ingin menunjukkan sebagai negara penyelenggara bahwa melalui olahraga dapat menciptakan masyarakat harmonis, dan hidup berdampingan satu sama lain, tidak hanya di Sochi 2014 ini,” tutup Thomas Bach. (olympic.org)

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home