Petualang Rusia Akan Kelilingi Dunia dengan Pesawat Tenaga Surya
MOSKOW, SATUHARAPAN.COM - Petualang veteran asal Rusia Fedor Konyukhov (67) berencana melakukan penerbangan tanpa henti mengelilingi dunia dengan pesawat bertenaga surya dalam dua tahun ke depan, demikian disampaikan kantor berita TASS pada Kamis (14/11).
"Kami telah menjadwalkan penerbangan pada 2020 atau 2021 mendatang," sebut TASS mengutip pernyataan Konyukhov.
Proyek yang diberi nama Albatross tersebut membutuhkan sebuah pesawat terbang dengan generator listrik dan panel surya sebagai sumber energi, ungkap situs web sang penjelajah.
Perusahaan teknologi Rusia, ROTEC, telah mengimplementasikan proyek tersebut.
Pembuatan pesawat itu dimulai pada paruh kedua tahun ini dan diperkirakan akan selesai dalam 20 hingga 24 bulan, lanjut situs web tersebut.
Rute penerbangan diperkirakan akan menempuh jarak sekitar 35.000 km, dengan 80 persen melintas di atas perairan samudra Pasifik, Atlantik, dan Hindia.
Konyukhov telah beberapa kali mengelilingi dunia menggunakan berbagai alat transportasi, termasuk balon udara, dan dia merupakan orang Rusia pertama yang mengunjungi tujuh puncak tertinggi dunia serta Kutub Selatan dan Kutub Utara. (Xinhua)
Kenang Ayahnya, Anak-anak Maradona Dirikan Yayasan
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Anak-anak legenda sepak bola Diego Maradona mendirikan yayasan untuk meng...