Loading...
INDONESIA
Penulis: Yan Chrisna Dwi Atmaja 07:10 WIB | Selasa, 28 Januari 2014

Polda Metro Kerahkan 2.400 Personel Amankan Imlek

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Rikwanto. (Foto: Dedy Istanto)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Polda Metro Jaya mengerahkan 2.400 personel guna mengamankan perayaan Imlek di sejumlah vihara yang tersebar di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

"Jumlah tersebut diambil dari kesiagaan Polsek dan Polres, sedangkan Polda Metro Jaya bersifat `stand by`, manakala diperlukan akan diturunkan," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Jakarta, Senin (27/1).

Rikwanto mengatakan kepolisian masih mendata tempat ibadah vihara guna memetakan kondisi keamanan saat pelaksanaan Imlek.

Ia menuturkan petugas kepolisian akan melihat perkembangan situasi dan kondisi keamanan di sejumah vihara menjelang perayaan Imlek.

Bahkan pihak kepolisian akan memberlakukan penggeledahan dan pemeriksaan sterilisasi terhadap pengunjung vihara guna mengantisipasi kejadian tidak diinginkan.

Rikwanto menegaskan petugas akan memberikan perhatian terhadap sejumlah vihara yang dianggap memiliki kerawanan gangguan keamanan.

"Beberapa vihara harus jadi perhatian, karena kaitannya dengan percobaan pemboman Vihara Ekayana," ujar Rikwanto.

Sebelumnya, upaya pengeboman terjadi Vihara Ekayana Jalan Mangga II/8 RT 08/08 Kelurahaan Duri Kepa, Jakarta Barat pada 4 Agustus 2013. (Ant)


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home