Loading...
EKONOMI
Penulis: Martha Lusiana 20:59 WIB | Selasa, 26 Mei 2015

Presiden Jokowi Resmikan Program Transformasi BPD

Presiden Joko Widodo pada Peluncuran Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 7 Tahun 2015 Tentang Aksi Pencegahan Dan Pemberantasan Korupsi, di Gedung Serbaguna Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional / Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Jakarta, Selasa (26/5). (Foto: satuharapan.com/Prasasta Widiadi).

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Presiden Joko Widodo meresmikan peluncuran Program Transformasi Bank Pembangunan Daerah (BPD) di Istana Negara Jakarta, Selasa (26/5). Program tersebut merupakan program bersama antara Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda) dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendag) guna menjadikan BPD sebagai bank yang berdaya saing, tumbuh kuat, dan berperan dalam perekonomian di daerahnya.

Acara peluncuran Program Transformasi BPD dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri Tjahyo Kumolo, Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D Hadad dan Ketua Asbanda Eko Budiwiyono. Hadir juga seluruh Direktur Utama dan Komisaris Utama 26 BPD, serta para Gubernur dan Ketua DPRD dari 26 Provinsi.

“BPD perlu bertransformasi untuk membenahi kelemahan struktural tersebut dan memperkuat fondasi organisasi agar mampu tumbuh dan bersaing sehingga lebih berperan dalam perekonomian daerah ke depan. OJK akan terus mengawal dan mengawasi agar program ini bisa terwujud nyata,” ujar Muliaman, melalui siaran pers dalam laman resmi ojk.go.id.

OJK dan ASBANDA telah menyusun kerangka Program Transformasi BPD yang holistik dan seimbang antara aspek bisnis, risiko, dan pendukung (fondasi). Adapun visi ini adalah: “Menjadi bank yang berdaya saing tinggi dan kuat serta berkontribusi signifikan bagi pertumbuhan dan pemerataan ekonomi daerah yang berkelanjutan”.

Melalui Program Transformasi dimaksud, diharapkan BPD akan menjadi pemimpin di daerahnya dan sebagai grup bank terbesar, terbaik dan terkuat di industri perbankan nasional. 

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home