Loading...
INSPIRASI
Penulis: Hananto Kusumo 01:00 WIB | Rabu, 05 April 2017

Ubah Pecundang Jadi Pemenang

Tiga kiat jitu: Satu: Atasi hambatan; Dua: Strategi yang tepat; Tiga: Semangat.
Adenor Leonardo Bacchi (foto: istimewa)

SATUHARAPAN.COM – Tak seorang pun senang terus-menerus berada dalam keadaan terpuruk. Namun, tidak setiap orang tahu cara keluar dari lembah krisis dengan itu dan bangkit menjadi pemenang. Bukan demikian halnya dengan Tite, nama populer Adenor Leonardo Bacchi. Dia adalah pelatih kesebelasan Brazil yang fenomenal.

Brazil sempat terpuruk setelah dikalahkan secara telak di semifinal  oleh Jerman 1-7, saat Brazil menjadi tuan rumah Piala Dunia 2014. Kondisi memalukan semacam itu berlanjut pada Copa America 2015 dan Copa Amerika Centenario 2016. Pada masa itu Brazil seakan tak punya gigi lagi di kawasan Amerika Selatan.

Namun, sejak Juni 2016, Tite terjun menangani kesebelasan Brazil setelah ia kembali dari ”retretnya” selama setahun untuk mendalami sepak bola modern, ia telah mengubah keadaan, mengembalikan Brazil menjadi tim yang paling ditakuti di Amerika Latin. Sejak Juni 2016 itu Brazil selalu tak terkalahkan dalam tiap laga kualifikasi yang diikutinya. Runner up zona itu jauh tertinggal di belakang. Bahkan Uruguay, yang nyaris tak terkalahkan di kandang mereka, harus menerima pil pahit digilas Brazil dengan skor telak 4-1 di kandang mereka sendiri

Jika diperhatikan, Tite menggunakan tiga kiat efektif yang sesungguhnya berlaku tidak hanya untuk dunia sepak bola.

Kiat pertama: Atasi Hambatan. Tite menggali setiap hambatan (psikis) dari setiap anggota timnya dan membantu mereka mengatasi hambatan itu. Pendekatan personal tidak dapat diabaikan dalam suatu tim.

Kiat kedua: Strategi yang Tepat. Tite membuat rangkaian strategi yang tak bisa diduga lawan. Ia mengoptimalkan setiap lini sehingga membuat lawan tanding kocar-kacir.

Kiat ketiga: Semangat. Tite membangkitkan esprit de corps, semangat kebersamaan tim, melalui pidato-pidato motivasinya yang penuh semangat.

Pelatih lain mungkin hanya menekankan salah satu, seperti menyemangati atau strategi. Tite mengerjakan ketiga-tiganya. Dengan menggunakan tiga kiat ini, siapa pun dapat meraih hasil luar biasa.

 

Email: inspirasi@satuharapan.com

 

Editor : Yoel M Indrasmoro


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home