Loading...
SAINS
Penulis: Diah Anggraeni Retnaningrum 00:04 WIB | Sabtu, 25 Januari 2014

Wagub DKI Ingin Semua Bantuan Banjir Terkonsentrasi

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama. (Foto: Virgianti Kartika)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Bencana banjir yang belum surut saat ini membuat semua pejabat daerah harus bekerja keras mengevakuasi korban dan memperhatikan kebutuhan mereka. Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, menginginkan agar semua pihak yang membantu korban banjir terkonsentrasi.

Menurutnya, bila semua penyalur bantuan memiliki data yang lengkap dan akurat, maka semua pasokan makanan dan pakaian akan tercukupi bahkan berlebih.

“Kenapa kita minta terkonsentrasi, kalau tidak terkonsentrasi kasihan juga kepala dinas kita,” kata dia kepada satuharapan.com, Jumat (24/1) di Balai Kota. “Coba lihat waktu bagi-bagi makanan, semua ngambil. Nggak ada kan yang pake bon terima kan barang itu. Masalahnya kan gitu. Terus dia tanggung jawabnya gimana? Semua status masih darurat lho, belum tanggap darurat.  Makanya terkonsentrasi itu lebih baik. Jadi bantuan itu semuanya jelas.”

Menurut Basuki, jika semua relawan dan korban bencana banjir terkoordinir, maka semua bantuan akan jelas. Misalnya jumlah selimut atau makanan sama dengan jumlah korban banjir. Jadi, tidak berlebih atau kurang. Cara mengatasinya adalah dengan cara menampung para korban di tiga titik yaitu Gelora Bung Karno, Bumi Perkemahan Cibubur dan Asrama Haji Lanud Halim.

 


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home