Loading...
RELIGI
Penulis: Prasasta Widiadi 13:32 WIB | Jumat, 27 Januari 2017

Menag Buka Sidang MPL PGI tahun 2017

Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin saat membuka Sidang Umum MPL PGI di Balairung Universitas Kristen Satya Wacana, Salatiga, Jawa Tengah, hari Jumat (27/1). (Foto: Jeirry Sumampow)

SALATIGA, SATUHARAPAN.COM – Menteri Agama (Menag) meresmikan sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL PGI) di Salatiga, Jawa Tengah.

Dalam rilis pers yang diterima satuharapan.com, hari Jumat (27/1), Kepala Hubungan Masyarakat Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia, Jeirry Sumampow mengemukakan selain Lukman Hakim Saifuddin, tamu penting lainnya yakni Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, dan Wakil Ketua KPK,  Saut Situmorang.

“Menteri Agama RI, akan memberikan sambutan dan membuka Sidang MPL. Gubernur Jateng dan Wakil Ketua KPK akan membawakan sambutan juga,” kata Jeirry Sumampow dalam rilis pers.

Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) merupakan sidang tahunan yang berlangsung antara tanggal 27-31 Januari 2017 di Agrowisata, Salatiga, Jawa Tengah. Tuan dan nyonya rumah dari perhelatan tahunan ini adalah Sinode Gereja Kristen Jawa (GKJ) bersama enam sinode lainnya yang berada di Jawa Tengah.

Persidangan ini berangkat dari Tema dan Sub-tema PGI, yaitu: “Tuhan Mengangkat Kita dari Samudera Raya” (Maz. 71: 20b) dan sub Subtema: “Dalam Solidaritas dengan Sesama Anak Bangsa, Kita Tetap Mengamalkan Nilai-nilai Pancasila Guna Menanggulangi Kemiskinan, Ketidakadilan, Radikalisme dan Kerusakan Lingkungan.

Sidang MPL PGI Tahun 2017 ini secara khusus akan menyoroti persoalan Keadilan Agraria. Persoalan ini akan menjadi Pikiran Pokok gereja-gereja Tahun 2017, yaitu: “Spiritualitas Keugaharian: Menggapai Keadilan Agraria untuk Semua!” Pikiran Pokok ini akan menjadi isu pokok yang akan menjadi pergumulan gereja-gereja sepanjang tahun 2017.

Pembukaan Sidang MPL-PGI 2017 dilaksanakan pada hari Jumat (27/1) di Balairung Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW). 

Dia menjelaskan sidang yang pelaksanaannya dipusatkan di Hotel Agrowisata, Salatiga tersebut selain membicarakan persoalan keadilan agraria, juga membicarakan persoalan kebangsaan dan persoalan-persoalan yang dialami dan dihadapi oleh gereja-gereja di Indonesia, khususnya yang berkaitan dengan relasi dan toleransi antaragama.

Dia menjelaskan Sidang MPL PGI ini akan mengevaluasi pelaksanaan program tahun 2016 dan menyusun dan menetapkan Program PGI Tahun 2017. Dalam Sidang ini juga akan dipilih dua orang pengurus PGI, untuk menggantikan pengurus lama yang meninggal dunia. Dia menjelaskan sidang juga akan mengeluarkan Pesan dan Rekomendasi berkaitan dengan isu isu aktual yang sedang menjadi pergumulan masyarakat dan bangsa saat ini.

Selain itu, diadakan pula diskusi panel terkait beberapa hal penting lainnya yakni  tentang Lesbian, Gay, Biseksual, Transgender (LGBT). Panel diskusi Pikiran Pokok akan menghadirkan sejumlah narasumber antara lain Abdon Nababan dari Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN), Dr. Royke Siahainenia (UKSW), dan Pdt. Dr. Tuhoni Telaumbanua (MPH PGI). Sedangkan panel diskusi tentang LGBT adalah Pdt. Dr. A. A. Yewangoe (Majelis Pertimbangan PGI), Pdt. Dr. Yonky Karman (Dosen STT Jakarta), dr. Mahar Agusno (Psikolog), dan Pdt. Nengah Suama (Bishop Gereja Kristen Protestan Bali/GKPB).  (PR)

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home