Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 12:40 WIB | Sabtu, 14 Desember 2013

SEA Games 2013: Triady Fauzi Pecahkan Rekor Renang Gaya Bebas

Ilustrasi olahraga renang. (foto:boston.com)

NAYPYITAW, SATUHARAPAN.COM – Triady Fauzi, salah satu atlet renang putra Indonesia yang berlaga di ajang SEA Games, mencatatkan prestasi gemilang pada renang gaya bebas 100 meter di Wunna Thekdi Pool Center, Naypyitaw, pada Jumat (13/12) siang waktu setempat.

Triady berhasil mengenggam medali emas pada nomor 100 meter gaya bebas putra, dengan catatan waktu 49,99 detik. Catatan waktu ini lebih cepat 1,211 detik dari rekor SEA Games sebelumnya atas nama perenang putra Malaysia, Daniel William Bego dengan catatan waktu 50,16.

Pada ajang Islamic Solidarity Games (ISG) 2013 silam di Palembang, Triady mencatatkan waktu 50,42 detik.

Pada ajang yang berlangsung Jumat (13/12) kemarin, di tempat kedua perenang putra Vietnam, Hoang Quy Phuoc yang mencatatkan waktu 50,52 detik meraih medali perak, sedangkan medali perunggu diraih atlet Singapura, Danny Yeo yang mencatatkan waktu 50,83 detik.

Bagi skuad renang Indonesia, ini merupakan keberhasilan kedua meraih medali emas, karena Ricky Anggawijaya sebelumnya merebut medali emas pada nomor 200 meter gaya punggung.

Keberhasilan Triady Sidik tidak diikuti rekannya, Indra Gunawan yang berpartisipasi pada 100 meter gaya dada putra. Indra meraih medali perak dengan catatan waktu 1 menit 03,18 detik, di bawah peraih medali emas asal Thailand, Radomyos Matjiur dengan catatan waktu 1 menit 03,06 detik. Pada posisi ketiga, yang meraih medali perunggu adalah perenang putra Filipina, Joshua Hall 1 menit 03,32 detik.

Renang Putri

Di nomor 100 meter gaya bebas putri, Patricia Yosita berada pada urutan keenam dengan catatan waktu 58,14, catatan waktu ini sedikit lebih baik dari rekannya Dennis Joshua Tiwa yang harus puas dengan catatan waktu 1 menit 05,3 detik.

Sama halnya dengan nomor 100 meter gaya dada putri, Margaretha Kreta berada pada urutan kelima dengan catatan waktu 1 menit 14,21 detik, Kavita Chrisna pada urutan kedelapan dengan catatan waktu 1 menit 16,85 detik.

Perolehan Medali

Tuan rumah Myanmar masih memimpin klasemen sementara perolehan medali dan diikuti kontingen tiga negara yakni Vietnam, Indonesia, dan Thailand.

Hingga Jumat (13/12) pukul 23.00 WIB, Myanmar telah mengoleksi 26 medali emas, 25 perak, dan 21 perunggu. Tiga negara lain menguntit dengan ketat yakni Vietnam yang telah menangguk 22 emas, diikuti Indonesia dan Thailand yang hanya terpaut satu medali emas.

Berikut klasemen sementara perolehan medali selengkapnya:

Myanmar      26     25     21

Vietnam      22     13     19

Indonesia    21     25     18

Thailand     21     25     17

Malaysia     10      7     22

Singapura     8      7     15

Kamboja       4      6     11

Filipina          3      5      9

Laos                2      5     14

Brunei           1      0      2

Timor-Leste   0      0      0

(27seagames2013.com/kemenpora.go.id)

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home