Loading...
INDONESIA
Penulis: Martahan Lumban Gaol 14:27 WIB | Senin, 01 Februari 2016

Bawa 50 Pengusaha, PM Hungaria Sepakati 5 Hal dengan Jokowi

Perdana Menteri Hungaria, Viktor Orban. (Foto: 24smi.org)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Perdana Menteria Hungaria, Victor Orban, membawa 50 penguasaha dalam lawatannya menemui Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, di Istana Merdeka, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, hari Senin (1/2). Selain itu, PM PM Victor Orban juga mengikutsertakan hampir seluruh anggota kabinetnya.

“Kunjungan ini merupakan kunjungan tunggal PM Victor Orban, ke luar negeri dan diikuti hampir seluruh anggota kabinet, disertai 50 pengusaha. Hal ini menunjukkan komitmen Hungaria untuk memperkokoh hubungan dengan Indonesia,” kata Presiden Jokowi saat memberikan pernyataan pers bersama PM Victor Orban, di Istana Merdeka, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, hari Senin (1/2).

Presiden Jokowi mengatakan, Indonesia dan Hungaria telah menyepakati sejumlah perjanjian kerja sama, yakni di bidang pengelolaan air, pengembangan energi terbarukan, pertanian, pendidikan, dan ekonomi digital.

Khusus di bidang pengelolaan air, Indonesia dan Hungaria sepakat menjalin kerja sama dalam pembangunan penyediaan air bersih di 34 kecamatan di Indonesia. Kemudian, di bidang energi terbarukan, Hungaria akan berinvestasi untuk proyek pembangkit listrik tenaga surya di Kabupaten Tapanuli Tengah, Provinsi Sumatera Utara.

Dalam kesempatan kali ini, Indonesia dan Hungaria juga menandatangani perjanjian kerja sama yang dilakukan Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti), serta Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), masing-masing negara. Penandatanganan naskah perjanjian kerja sama disaksikan langsung oleh Presiden Jokowi dan PM Victor Orban.

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home