Loading...
FOTO
Penulis: Dedy Istanto 15:50 WIB | Senin, 13 Juni 2016

Israel Buka Kembali Pos Penyeberangan Palestina

Israel Buka Kembali Pos Penyeberangan Palestina
Tentara Israel memasang penghalang jalan berduri di perbatasan antara Hebron dan Yatta untuk melarang kendaraan keluar masuk di desa Tepi Barat itu pada 10 Juni 2016. Tempat itu merupakan rumah bagi keluarga penyerangan di Tel Aviv. AFP PHOTO/Hazem Bader
Israel Buka Kembali Pos Penyeberangan Palestina
Pasukan keamanan Israel memeriksa TKP penusukan di pos pemeriksaan dekat kota Tepi Barat Tulkarem pada 2 Juni 2016. Seorang wanita Palestina mencoba menusuk tentara Israel dekat Tulkarem dan ditembak mati, ujar tentara, serangan serupa terbaru sejak Oktober. AFP PHOTO/Jaafar Ashtiyeh
Israel Buka Kembali Pos Penyeberangan Palestina
Tentara Israel berpatroli di jalanan desa Tepi Barat wilayah utara, Salem, dalam sebuah operasi untuk menangkap warga Palestina yang buron pada 30 Mei 2016 pagi. AFP PHOTO/Jaafar Ashtiyeh

YERUSALEM, SATUHARAPAN.COM -  Israel membuka kembali pos penyeberangan Palestina dari wilayah pendudukan tepi Barat dan Jalur Gaza, setelah penutupan selama tiga hari yang diberlakukan menyusul penembakan mematikan di Tel Aviv pekan lalu, kata pihak militer pada hari Senin (13/06).

Penyeberangan dibuka kembali semalam, sesuai jadwal, kata seorang juru bicara militer meskipun “pemeriksaan keamanan sedang berlangsung” di Yatta, desa Tepi Barat tempat dua penyerang Tel Aviv berasal. Desa itu ditutup selama beberapa jam setelah serangan pada hari Rabu malam yang menewaskan empat warga Israel dan melukai lima orang lainnya.

Pos penyeberangan ditutup pada hari Jumat (10/6) pagi, untuk mencegah warga Palestina yang memasuki Israel dan wilayah aneksasi Yerusalem timur. Namun, pengecualian diberlakukan saat salat Jumat pertama di bulan Ramadan, dengan ribuan warga Palestina yang diizinkan mengunjungi kompleks masjid Al Aqsa di Yerusalem.

Israel mengumumkan beberapa langkah  untuk menyusul serangan yang terjadi di Tel Aviv, ketika dua sepupu warga Palestina menembaki sebuah kafe yang ramai. (AFP).

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home