Loading...
EKONOMI
Penulis: Melki Pangaribuan 17:20 WIB | Selasa, 05 April 2016

Ketua Umum: Kadin Mitra Strategis Pemerintah dan Dunia Usaha

Ketua Umum: Kadin Mitra Strategis Pemerintah dan Dunia Usaha
Ketua Umum Kadin Indonesia, Rosan P. Roeslani. (Foto-foto: Prasasta Widiadi)
Ketua Umum: Kadin Mitra Strategis Pemerintah dan Dunia Usaha
Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri Indonesia periode 2015-2020 dikukuhkan di Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, hari Selasa (5/4).

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mengukuhkan Dewan Pengurus di bawah kepemimpinan Rosan P. Roeslani sebagai Ketua Umum Kadin untuk periode 2010-2015 di Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, pada hari Selasa (5/4).

Ketua Umum Kadin Indonesia, Rosan P. Roeslani mengatakan visi kepengurusan Kadin periode 2015-2020 adalah menjadikan Kadin sebagai pilihan pertama dan utama dalam mewakili suara dan kepentingan dunia usaha beserta seluruh stakeholders-nya, berkaitan dengan pembuatan dan implementasi kebijakan ekonomi di seluruh Indonesia.

Dia mengaku bahwa beberapa misi yang akan dijalankan yakni, penguatan struktur dan komposisi organisasi Kadin yang kuat baik di Pusat dan daerah sehingga menjadi mitra yang strategis dan efektif bagi pemerintah dan dunia usaha.

“Kita akan membangun penguatan reputasi dan kemandirian Kadin yang ternama sebagai sebuah organisasi dunia usaha dari segala aspek baik dari segi institusi, kepemimpinan, pelayanan masyarakat dan kerja sama internasional,” kata Rosan.

“Bersama anggota dan stakeholder akan bekerjasama untuk mempercepat program reindustrialisasi perekonomian nasional. Demikian halnya dengan peningkatan Foreign Direct Investment (FDI), ekspor, dan transfer of knowledge and technology yang signifikan,” dia menegaskan.

Sejumlah menteri, pejabat tinggi  dan para pimpinan lembaga tinggi negara turut menghadiri pengukuhan kepengurusan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia periode 2015-2020.

Hadir di antaranya Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Koordinator  Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Luhut Panjaitan, Menkominfo  Rudiantara, Jenderal Badrodin  Haiti, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Ketua DPR Ade Komarudin dan Ketua DPD Irman Gusman serta sejumlah duta besar negara sahabat juga turut hadir.

"Kami sangat bersyukur dan tentu saja memberikan apresiasi yang sangat tinggi atas kehadiran para menteri, pejabat tinggi dan pimpinan lembaga tinggi negara, karena ini menunjukkan betapa pemerintah sangat menghargai eksistensi Kadin sebagai satu-satunya organisasi resmi pengusaha di Indonesia," tambah Anindya N Bakrie, Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Organisasi dan Keanggotaan.

Menurut Anin kehadiran para pejabat pemerintahan tersebut sekaligus dapat dimanfaatkan oleh para pengurus Kadin yang datang dari seluruh Indonesia  untuk berdialog dan menyampaikan aspirasinya. Sebaliknya pemerintah juga bisa mendapat masukan tentang proses pembangunan, terutama yang berkaitan dengan dunia usaha di berbagai daerah.

“Sebagai mitra resmi pemerintah, selama ini kerjasama kami baik dengan pemerintah di tingkat pusat maupun di daerah telah berjalan dengan baik,“ dia menegaskan.

Berikut ini adalah Susunan Dewan Pengurus Kadin Indonesia 2015-2020:

Ketua Umum Kadin Indonesia: Rosan Perkasa Roeslani

Para Wakil Ketua Umum Kadin

1. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Organisasi, Keanggotaan dan Pemberdayaan Daerah: Anindya N. Bakrie

2. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Konstruksi dan Infrastruktur: Erwin Aksa

3. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Pendidikan dan Kesehatan: James T. Riyadi

4. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Energi Sumber Daya Mineral, Batubara dan Kelistrikan: Garibaldi Tohir

5. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang UMKM, Koperasi dan Industri Kreatif: Sandiaga S. Uno

6. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Agribisnis, Pangan dan Kehutanan: Franky O. Widjaja

7. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Kebijakan Moneter, Fiskal dan Publik: Raden Pardede

8. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Perdagangan/BULOG: Benny Soetrisno

9. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Hubungan Internasional: Shinta W. Kamdani

10. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Perbankan: Sigit Pramono

11. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Perhubungan: Carmelita Hartoto

12. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Perindustrian: Johny Darmawan

13. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Telematika, Penyiaran dan Ristek: Ilham Habibie

14. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Industri Tradisional Berbasis Budaya: Putri K. Wardhani

15. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Industri Pangan Strategis: Juan P. Adoe

16. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Finansial dan Pasar Modal: Emirsyah Satar

17. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Investasi: Dato’ Sri Tahir

18. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Good Corporate Governance (GCG) dan Corporate Social Responsibility (CSR): Suryani S. Motik

19. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Hubungan Antar Lembaga: Bambang Soesatyo

20. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Hukum dan Regulasi: Meli N. Darsa

21. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Logistik dan Supply Chain: Rico Rustombi

22. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Properti: Hendro Gondokusumo

23. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Ketenagakerjaan dan Hubungan Industrial: Antonius J. Supit

24. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang BUMN: Adi Sulisto

25. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Kelautan dan Perikanan: Yugi P. Prayanto

26. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Pengembangan Kawasan Ekonomi: Sanny Iskandar

27. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Energi Terbarukan: Halim Kalla

28. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Pariwisata: Kosmian Pudjiadi

29. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Pemberdayaan Perempuan: Nita Yudi

30. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Energi dan Migas: Bobby Gafur Umar

31. Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Industri Olahraga: Raja Sapta Oktohari

32. Wakil Ketua Umum Kadin Koordinator Wilayah Barat: T. Zulham

33. Wakil Ketua Umum Kadin Koordinator Wilayah Tengah: Irwan Hasman

34. Wakil Ketua Umum Kadin Koordinator Wilayah Timur: Andi Rukman Nurdin

Kepala Badan

1. Kepala Badan Lembaga Penelitian, Pengembangan dan Pengkajian Ekonomi (LP3E) Kadin: Didik J. Rachbini

2. Kepala Badan Meeting, Incentive, Conference and Exhibition (MICE): Budyarto Linggowiyono

3. Kepala Badan Teknologi Start Up: Patrick Walujo

4. Kepala Badan Koordinasi Asosiasi: Yukki Hanafi

5. Kepala Staff Kantor Ketua Umum Kadin: Herman Heru Suprobo

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home