Loading...
DUNIA
Penulis: Sabar Subekti 15:01 WIB | Jumat, 10 Juli 2015

Pengungsi Suriah di Negara Tetangga Lampaui 4 Juta Jiwa

warga Suriah mengungsi ke negara tetangga akibat perang saudara yang memasuki tahun kelima. (Foto: dari Anadolu)

JENEWA, SATUHARAPAN.COM - Jumlah pengungsi yang melarikan diri dari perang di Suriah dan tingga di negara-negara tetangga telah melewati angka empat juta, kata badan Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB), hari Kamis (9/7).

Badan PBB untuk pengungsi UNHCR menyebutkan bahwa selain 4.013.000 orang yang mengungsi di negara tetangga, terdapat sekitar 7,6 juta warga Suriah yang mengungsi di negeri mereka. Separoh dari pengungsi itu berada di Turki.

"Tragisnya, dan dengan perang yang terlihat tanpa akhir, sekarang pada tahun kelima perang, krisis ini meningkatkan jumlah pengungsi,’’ kata UNHCR. Empat juta pengungsi itu terjadi karena penambahan dalam 10 bulan terakhir dari total 3 juta sebelumnya.

Pihak PBB memperkirakan jumlah pengungsi akan mencapai sekitar 4,27 juta jiwa pada akhir tahun.

"Arus pengungsi keluar pada Juni 2015 mencapai lebih dari 24.000 orang yang tiba di Turki dari Tel Abyad dan bagian lain wilayah utara Suriah. Turki menjadi negara dengan pengungsi terbesar di dunia. Sekarang menampung sekitar 45 persen dari seluruh pengungsi Suriah di kawasan itu," kata UNHCR.

Menurut data UNHCR, sebanyak 1.805.255 pengungsi Suriah berada di Turki, 249.726 di Irak, 629.128 di Yordania, 132.375 di Mesir, 1.172.753 di Lebanon, dan 24.055 di tempat lain di Afrika Utara.

Angka itu, tidak termasuk lebih dari 270.000 pengungsi yang mengajukan suaka ke negara Eropa, dan ribuan lainnya yang dipindahkan ke daerah lain," kata UNHCR.


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home