Loading...
SAINS
Penulis: Dewasasri M Wardani 13:42 WIB | Rabu, 04 November 2015

Pengurus RT/RW Sediakan Ruang Belajar Nyaman

Anak belajar di ruang belajar yang disediakan pengurus RW/RT di Jakarta. (Foto: beritajakarta.com)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Gerakan Dua Jam Tanpa Televisi (G2TT) terus dilakukan di Kampung Kembang, RW 03, Kelurahan Tugu Selatan, Jakarta Utara. Anak-anak yang tak punya ruang belajar di rumah, disediakan tempat nyaman untuk bisa belajar dan mengerjakan tugas oleh pengurus RT/RW.

"Kami sediakan ruang belajar nyaman bagi anak-anak yang di rumahnya tidak memiliki ruang khusus," ujar Sriyono, Ketua RW 03, Rabu (4/11), seperti dilaporkan beritajakarta.com.

G2TT itu dimulai pukul 18.00-21.00 setiap hari Minggu-Kamis. Ada tim yang melakukan razia ke rumah-rumah warga. "Jadi kami lihat rumah warga, apakah memang mematikan televisi? Kalau tidak, akan ada sanksi sosial," katanya.

Untuk saat ini di RW 03 Kelurahan Tugu Selatan, dari 17 RT baru 10 RT yang ikut program tersebut. Dengan rata-rata di setiap RT ada 150 KK.

"Anak-anak usia sekolah yang saat ini sudah mulai malas untuk belajar, dengan diterapkannya G2TT dapat mengubah pola pikir untuk kembali memanfaatkan waktu belajarnya," kata Sriyono.

Lurah Tugu Selatan, Tarmad, menyambut positif program yang dilakukan pengurus RT/RW di wilayah tersebut. Diharapkan ke depan akan tercipta generasi muda lebih berkualitas.

"Mudah-mudahan program terus dipertahankan, sehingga anak-anak kita masa depannya cerah dan memjadi anak yang berguna dan hormat kepada orangtua," kata Tarmad.

 

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home