Loading...
FOTO
Penulis: Reporter Satuharapan 19:23 WIB | Minggu, 23 April 2017

Dunia Peringati Hari Bumi

Dunia Peringati Hari Bumi
Mengabdikan satu hari khusus untuk membantu bumi adalah cara untuk menunjukkan betapa kita peduli dengan masa depan planet kita. Tidak peduli apa yang Anda sukai, ada cara untuk terlibat dalam Hari Bumi. Anda bisa menanam pohon, membuat makanan dengan sayuran lokal, mendidik anggota keluarga, membersihkan sampah di lingkungan Anda, menyiapkan pengumpan burung atau menghemat daya - kemungkinannya tidak terbatas. Ingat, Anda tidak perlu menunggu Hari Bumi untuk menunjukkan cintamu kepada planet yang kita sebut rumah. (Foto-foto: Antara)
Dunia Peringati Hari Bumi
Mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Aceh bersama Walhi menanam ribuan bibit mangrove di pantai Ujung Pancu, Kabupaten Aceh Besar, Aceh, Sabtu (22/4). Gerakan menanam sejuta mangrove di beberapa lokasi pesisir Aceh itu dalam rangka memperingati Hari Bumi.
Dunia Peringati Hari Bumi
Seorang dalang cilik menampilkan lakon wayang yang mensosialisasikan pentingnya menjaga kebersihan saat kegiatan Malu Dong Festival di Denpasar, Bali, Sabtu (22/4). Malu Dong Festival yang digelar sebagai rangkaian kegiatan dalam peringatan Hari Bumi bertujuan antara lain untuk mengedukasi masyarakat dalam mengurai permasalahan sampah di Bali.
Dunia Peringati Hari Bumi
Seniman membuat mural tentang lingkungan saat kegiatan Malu Dong Festival di Denpasar, Bali, Sabtu (22/4). Malu Dong Festival yang digelar sebagai rangkaian kegiatan dalam peringatan Hari Bumi bertujuan antara lain untuk mengedukasi masyarakat dalam mengurai permasalahan sampah di Bali.
Dunia Peringati Hari Bumi
Warga melakukan perayaan mandi lumpur massal dalam rangka memperingati Hari Bumi di Desa Kalilunjar, Banjarmangu, Banjarnegara, Jateng, Sabtu (22/4). Berbagai kegiatan seperti mandi lumpur massal, bersih sampah, serta penanaman 1000 pohon pucuk merah untuk menghias desa dan konservasi lahan dilaksanakan warga Desa Kaliunjar untuk memperingati Hari Bumi.
Dunia Peringati Hari Bumi
Dua murid SD Muhammadiyah 16 Surabaya membuat robot Transformer dari botol bekas minuman saat Festival Anak Kreatif Bersemangat Melestarikan Bumi (Aktif Bersemi) di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (22/4). Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati Hari Bumi.
Dunia Peringati Hari Bumi
Utusan Khusus Presiden untuk Pengendalian Perubahan Iklim Rachmat Witoelar melihat Rumah Hijau yang dibuat dari botol plastik bekas saat peringatan Hari Bumi Internasional 2017 di halaman SMK Wikrama, jalan raya Wangun, Kota Bogor, Jawa Barat, Sabtu (22/4). Peringatan Hari Bumi Internasional 2017 yang mengambil tema Pemuda Indonesia untuk Bumi tersebut diisi dengan penanaman pohon, penyerahan apresiasi sekolah peduli perubahan iklim, telekonferensi dan pelatihan perubahan iklim.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Pemerhati lingkungan sedunia memperingati Hari Bumi setiap tahun sejak tahun 1970. Hari Bumi adalah hari pengamatan tentang bumi yang dicanangkan setiap tahun pada tanggal 22 April dan diperingati secara internasional.

Mendedikasikan satu hari khusus untuk mendukung bumi adalah cara untuk menunjukkan betapa para pecinta lingkungan hidup peduli dengan masa depan planet ini.

Berbagai macam dilakukan untuk terlibat dalam Hari Bumi. Menanam pohon, mendidik anggota keluarga, membersihkan sampah lingkungan, memberi makan burung liar atau menghemat energi, dan lainnya.

Kita tidak perlu menunggu Hari Bumi untuk menunjukkan kepedulian kepada planet yang kita sebut rumah. (wikihow)

 

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home