Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Reporter Satuharapan 10:37 WIB | Rabu, 27 Agustus 2014

Frank Lampard Pensiun dari Timnas

Frank Lampard Pensiun dari Timnas Inggris (Foto: AFP)

LONDON, SATUHARAPAN.COM – Frank Lampard mengumumkan pengunduran dirinya dari tim nasional Inggris setelah tampil 106 kali. Gelandang berusia 36 tahun ini merupakan kapten Inggris dalam penampilan terakhirnya saat melawan Kosta Rika di Piala Dunia 2014 Brasil yang berakhir 0-0.

Lampard menjadi pemain timnas Inggris kedua setelah Steven Gerrard yang mundur setelah Piala Dunia Brasil 2014 lalu.

“Berat sekali mengambil keputusan ini,” kata Lampard seperti yang di kutip dari BBC, Selasa (26/8).

“Itulah sebabnya, saya memikirkannya berulangkali sejak Piala Dunia,” katanya.

Legenda Chelsea ini bergabung dengan New York City musim ini, dan dipinjamkan ke Manchester City hingga musim kompetisi Amerika Serikat, MLS, dimulai tahun depan. Lampard menyebutkan, keputusannya pindah ke Amerika Serikat setelah kontraknya tak diperpanjang Chelsea, merupakan faktor kunci untuk mengakhiri karirnya di tim nasional.

"Saya sekarang mengambil arah lain, pertimbangan saya yang terpenting adalah keluarga saya, dan berkonsentrasi pada bagaimana saya bisa tampil konsisten, untuk tahun-tahun saya yang tersisa sebagai pemain sepakbola," katanya.

Lampard pertamakali memperkuat Union Jack pada Oktober 1999 dalam pertandingan melawan Belgia. Dia mencetak 29 gol untuk timnas Inggris, dan memperkuat Inggris di lima turnamen utama.

Bersama Sir Bobby Charlton, ia berada di nomor enam sebagai pemain Inggris yang paling sering memperkuat timnas, di bawah Ashley Cole (107), Bobby Moore (108), Steven Gerard (114), David Beckham (115), dan Peter Shilton (125).

 

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home