Loading...
DUNIA
Penulis: Eben Ezer Siadari 10:22 WIB | Rabu, 03 Desember 2014

100.000 Penumpang Terjebak di KRL Akibat Kabel Listrik Membeku

Sekitar 100.000 penumpang terdampar di Republik Ceko ketika kabel listrik terbungkus es dan menyebabkan lalu lintas kereta api terhenti. (Foto: Press TV)

PRAHA, SATUHARAPAN.COM – Sekitar 100.000 penumpang terdampar di Republik Ceko ketika kabel listrik terbungkus es dan menyebabkan lalu lintas kereta api terhenti, menurut otoritas kereta api negara pada Selasa.

Insiden beku itu terjadi pada Senin sehingga memaksa banyak orang menghabiskan malam di kereta tanpa pemanas atau di stasiun kereta ketika suhu turun hingga minus 7,3 Celsius. Cuaca dingin terus mengganggu layanan kereta api hingga Selasa.

“Ratusan (perjalanan) kereta penumpang dibatalkan atau ditunda,” kata Czech Railways di situsnya. Mereka mengimbau para penumpang untuk menunda perjalanannya.

Pohon-pohon tumbang akibat hujan salju yang deras juga menyebabkan pemadaman listrik nasional dan polisi melaporkan puluhan kecelakaan di jalan raya akibat black ice, jalan yang tertutup oleh bekunya air karena rendahnya suhu udara.

Es juga menunda keberangkatan pesawat berisi para tentara yang hendak bertolak ke Afghanistan dari bandara militer Praha-Kbely, namun penerbangan di bandara Vaclav Havel Praha tidak terganggu, kata pihak berwenang.(AFP/Antara)


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home