Loading...
DUNIA
Penulis: Reporter Satuharapan 23:53 WIB | Kamis, 02 Maret 2017

ISIS Mundur dari Palmyra Suriah

Utusan Khusus PBB Sekretaris Jenderal untuk Suriah Staffan de Mistura (kanan), berjabat tangan dengan pemimpin oposisi High Negotiations Committee (HNC) Suriah Nasr al-Hariri saat tiba dalam perundingan Suriah di markas Eropa PBB di Jenewa 1 Maret 2017. (Foto: AFP)

BEIRUT, SATUHARAPAN.COM - Pejuang ISIS mundur dari sebagian besar kota Palmyra Suriah semalam, kata Observatorium Suriah untuk HAM pada Kamis (2/3), namun pasukan pemerintah menghentikan serangan sebelum memasuki puing-puing kota kuno karena ranjau.

Tentara Suriah yang didukung Rusia memasuki wilayah barat Palmyra pada Rabu malam, setelah bentrokan sengit dengan ekstremis.

Pada Kamis pagi, ISIS sudah mundur ke wilayah penduduk di sebelah timur, kata Observatorium.

“ISIS mundur dari sebagian besar wilayah Palmyra setelah memasang ranjau di seluruh penjuru kota. Masih ada beberapa pengebom bunuh diri di wilayah timur,” kata kepala Observatorium Rami Abdel Rahman kepada AFP.

“Pasukan pemerintah belum bisa memasuki jantung kota itu atau daerah timur.”

Puing-puing kuno di Palmyra sudah lama masuk sebagai situs warisan dunia menurut UNESCO. (AFP)

 


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home