Loading...
RELIGI
Penulis: Bob H. Simbolon 17:49 WIB | Minggu, 20 Desember 2015

Jemaat GKI Yasmin dan HKBP Filadelfia Gelar Ibadah Jelang Natal

Ratusan Umat Kristiani bersama Jemaat GKI Yasmin dan HKBP Filadelfia Gelar Ibadah Penyambutan Natal di Depan Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (20/12)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Ratusan umat Kristen jjemaat Gereja Kristen Indonesia (GKI) Yasmin Bgor dan Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Filadelfia Bekasi terus menanti dibukanya Gereja mereka yang sampai saat ini masih ditutup Pemerintah. 

Penantian ini diwujudkan dengan melaksanakan Ibadah menyambut perayaan Natal di depan Istana Negara di Jalan Silang Monas Barat Daya, Jakarta, pada Minggu (20/12)

Ibadah Advent IV di hari Minggu ini merupakan Ibadah ke 106 yang dilaksanakan di depan Istana Negara setelah dilakukannya penutupan Gereja GKI Yasmin dan HKBP Filadelfia beberapa tahun lalu.

Ibadah yang disampaikan Kepala Balitbang HKBP Pdt. Daniel T A Harahap ini mengangkat Khotbah dari Lukas 1 : 46-55 yang berbunyi, Lalu kata Maria: "Jiwaku memuliakan Tuhan dan hatiku bergembira karena Allah, Juruselamatku sebab Ia telah memperhatikan kerendahan hamba-Nya. Sesungguhnya, mulai dari sekarang segala keturunan akan menyebut aku berbahagia karena Yang Mahakuasa telah melakukan perbuatan-perbuatan besar kepadaku dan nama-Nya adalah kudus dan rahmat-Nya turun-temurun atas orang yang takut akan Dia. Ia memperlihatkan kuasa-Nya dengan perbuatan tangan-Nya  dan mencerai-beraikan orang-orang yang congkak hatinya; Ia menurunkan orang-orang yang berkuasa dari takhtanya dan meninggikan orang-orang yang rendah; Ia melimpahkan segala yang baik kepada orang yang lapar, dan menyuruh orang yang kaya pergi dengan tangan hampa; Ia menolong Israel, hamba-Nya, karena Ia mengingat rahmat-Nya, seperti yang dijanjikan-Nya kepada nenek moyang kita, kepada Abraham dan keturunannya untuk selama-lamanya.

Dalam Khotbah ia menyampaikan, makna perayaan Advent bagi umat kristiani untuk direnungkan dalam melakukan perjuangan meminta keadilan atas penutupan Gereja GKI Yasmin dan HKBP Filadelfia beserta gereja-gereja yang lainnya.

"Ada empat makna Advent bagi kita, yang pertama itu penantian pesta Natal, yang kedua advent adalah kenangan akan penantian bagi umat perjanjian lama yang begitu panjang, yang ketiga Advent penantian akan kedatangan Yesus Kristus dalam menyelamatkan kita dan yang keempat penantian kedatangan Allah dalam kehidupan pribadi kita," kata Pdt. Daniel T A Harahap.

Dia menjelaskan, penantian umat perjanjian lama mengingatkan umat kristiani yang berjuang mencari keadilan atas penutupan Gereja GKI Yasmin dan Filadelfia dengan melakukan Ibadah yang ke 106 di depan Istana Negara.

"Penantian kedatangan Allah juga diinginkan umat kristiani dalam perbaikan perekonomian, penantian keturunan, serta kita saat ini menanti keadilan di negeri kita tercinta Indonesia," katanya

Dia juga mengatakan, dalam penantian umat kristiani diminta untuk bersuka cita, pemerintah bisa saja melakukan penutupan Gereja tetapi perlu diingat Pemerintah tidak bisa mematikan sukacita umat kristiani.

"Rasul Paulus mengatakan selama masih ada pengharapan, kita selalu punya sukacita termasuk dalam kondisi saat ini," kata dia.

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home