Loading...
INDONESIA
Penulis: Martahan Lumban Gaol 17:44 WIB | Minggu, 19 Oktober 2014

Ketua MPR: Pelantikan Jokowi-JK Siap 99 Persen

Jajaran pemimpin MPR memberikan keterangan pers usai melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Nasdem di Kantor Partai Nasdem di Jakarta Pusat, Sabtu (18/10). (Foto: Elvis Sendouw)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Ketua MPR RI Zulkifli Hasan mengatakan persiapan sidang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih hingga Minggu sudah mencapai 99 persen, dan hanya menyisakan permasalahan teknis seperti penempatan mikrofon dan posisi-posisi berdiri.

"Kesiapannya sudah 99 persen, tidak ada halangan, hanya teknis saja penempatan mikrofon dan posisi berdiri kita agar tidak menghalangi media yang mengambil gambar dari sisi sebelah kiri," ujar Zulkilfi seusai menjalani proses geladi bersih pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih bersama jajaran pimpinan MPR serta Jokowi-JK di gedung parlemen, Jakarta, Minggu (19/10).

Dia mengatakan acara pelantikan yang berlangsung Senin, (20/10) akan dihadiri sejumlah tamu negara dari luar negeri, seperti Perdana Menteri Singapura, Perdana Menteri Malaysia, Sultan Brunei, Presiden Timor Leste dan lain-lain, termasuk unsur-unsur perwakilan negara-negara sahabat seperti Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Jepang dan Korea Selatan.

Zulkifli berharap seluruh pihak dapat mendoakan proses persidangan agar dapat berjalan sukses dan lancar.

Zulkifli juga mengatakan bahwa Prabowo Subianto diperkirakan hadir dalam acara tersebut. Zulkilfi sebelumnya telah mengantarkan langsung undangan kepada yang bersangkutan.

Pelantikan Jokowi-JK akan dilakukan Senin (20/10) di gedung parlemen. Dalam proses geladi resik terakhir hari ini, Jokowi-JK yang hadir di lokasi bersama pimpinan MPR berlatih menjalani proses pelantikan sejak kedatangan Presiden dan Wakil Presiden terpilih hingga selesainya acara.

Jokowi-JK maupun pimpinan MPR tampak sesekali bertanya ke orang di sekitarnya untuk memastikan proses yang dijalankan benar. (Ant)

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home