Loading...
FOTO
Penulis: Dedy Istanto 12:19 WIB | Senin, 28 Maret 2016

Korban Tewas Bom Brussels Bertambah Jadi 31 Jiwa

Korban Tewas Bom Brussels Bertambah Jadi 31 Jiwa
Orang berkumpul untuk memberikan penghormatan di luar gedung bursa saham di Brussels, 27 Maret 2016, yang menjadi tempat berdoa tidak resmi untuk para korban serangan teror. AFP PHOTO/Belga/Nicolas Maeterlinck/Belgium Out
Korban Tewas Bom Brussels Bertambah Jadi 31 Jiwa
Bendera Belgia dan Uni Eropa (UE) dikibarkan setengah tiang bersamaan dengan pengerahaan personel keamanan di Grand Place, Brussels, 23 Maret 2016, sehari setelah ledakan menghantam ibu kota Belgia. Para pemimpin dunia bersatu mengecam tragedi di Brussels dan berjanji akan memerangi terorisme, setelah pengebom bunuh diri ISIS menewaskan 31 warga dalam serangan di jantung Eropa tersebut. AFP PHOTO/Kenzo Tribouillard
Korban Tewas Bom Brussels Bertambah Jadi 31 Jiwa
Tentara berjaga di dekat bandara Brussels di Zaventem, 23 Maret 2016, sehari setelah dua serangan menghantam ibu kota Belgia. Para penyidik masih memburu seseorang yang terlihat melarikan diri setelah serangan bom bunuh diri. Belgia juga menetapkan hari berkabung selama tiga hari atas meninggalnya sekitar 35 orang dalam dua serangan ekstrmis tersebut. John Thys/AFP PHOTO
Korban Tewas Bom Brussels Bertambah Jadi 31 Jiwa
Menteri Luar Negeri Amerika Serikat John Kerry mengheningkan cipta saat dia berpartisipasi dalam upacara peletakan karangan bunga di Brussels Airport, Brussel, Belgia pada 25 Maret 2016 dalam rangka memberikan penghormatan terakhir kepada para korban serangan teroris yang menewaskan lebih dari 30 orang di Brussels Airport. AFP PHOTO/Pool/Andrew Harnik
Korban Tewas Bom Brussels Bertambah Jadi 31 Jiwa
(Depan, dari kiri ke kanan) Perdana Menteri Prancis Manuel Valls, Raja Belgia Philippe, Presiden Komisi Eropa Jean-Claude Juncker, Ratu Belgia Mahilde dan Perdana Menteri Belgia Charles Michel mengheningkan cipta bersama seluruh komisioner Uni Eropa (UE) di markas UE di Brussels, 23 Maret 2016, sehari setelah ledakan menghantam ibu kota Belgia. Para pemimpin dunia bersatu mengecam tragedi di Brussels dan berjanji akan memerangi terorisme, setelah pengebom bunuh diri ISIS menewaskan 31 warga dalam serangan di jantung Eropa tersebut. Thierry Charlier/AFP PHOTO

BRUSSEL, SATUHARAPAN.COM – Jumlah korban tewas dalam serangan bom di bandara dan stasiun kereta api Brussels bertambah menjadi 31 jiwa dan kemungkinan masih akan meningkat seperti disampaikan oleh Pusat Krisis Belgia pada hari Minggu (27/3). Pusat Krisis Belgia juga mengatakan 28 dari 31 korban tewas diidentifikasi secara resmi, yang terdiri atas 15 korban dari bandara dan 13 korban dari stasiun kereta Maalbeek.

“Harap dicatat, beberapa korban yang meninggal di beberapa rumah sakit berbeda belum termasuk dalam data angkat tersebut,” kata Pusat Krisis Belgia. Para ahli masih berusaha mengidentifikasi tiga korban terakhir dengan hasil tes DNA, namun masih menunggu, katanya. Sementara tiga pelaku bom bunuh diri, yang terdiri atas dua pelaku di bandara dan satu di stasiun, tidak termasuk dalam jumlah korban.

Pusat Krisis Belgia sebelumnya mengumumkan jumlah korban tewas sebanyak 28 jiwa, dengan 24 jasad sudah resmi diidentifikasi. Dikatakan, angka terakhir enam korban tewas dalam ledakan bom di bandara yaitu warga Belgia sedangkan sembilan lainnya merupakan warga negara asing di antaranya Amerika Serika, Prancis, Belanda, Swedia, dan Tiongkok.

Dalam serangan di Maalbeek, 10 orang tewas adalah warga Belgia sedangkan tiga lainnya dari Inggris, Italia, dan Swedia. Menurut pernyataan sebelumnya, total 340 orang dari 19 negara terluka, dengan 101 di antaranya masih menjalani perawatan di rumah sakit.(Ant)

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home