Loading...
OLAHRAGA
Penulis: Prasasta Widiadi 13:18 WIB | Senin, 16 Desember 2013

Liga Italia: Juventus dan Napoli Sama-Sama Cetak Empat Gol

Liga Italia: Juventus dan Napoli Sama-Sama Cetak Empat Gol
Higuain (tengah) di bawah pengawalan ketat Ricky Alvarez (kiri), dan Andrea Rannochia (kanan) dari Internazionale. (foto-foto: sscnapoli.it)
Liga Italia: Juventus dan Napoli Sama-Sama Cetak Empat Gol
Pemandu sorak yang memadati stadion San Paolo, Napoli.
Liga Italia: Juventus dan Napoli Sama-Sama Cetak Empat Gol
Kwankwo Asamoah (Juventus) hampir direbut bolanya oleh salah seorang pemain Sassuolo.

TORINO, SATUHARAPAN.COM – Juventus dan Napoli yang saat ini bersaing di papan atas Liga Italia, pada pertandingan Liga Italia pekan ke-16 yang berlangsung Senin (16/12) dini hari WIB sama-sama meraih kemenangan dengan torehan empat gol.

Juventus yang bertanding di kandang sendiri di Stadion Juventus Arena, Torino, unggul telak 4-0 atas Sassuolo.

Penyerang Juventus asal Argentina, Carlos Tevez mencetak tiga gol pada pertandingan tersebut. Dia juga menyediakan umpan bola bagi rekannya Federico Peluso mencetak gol tambahan bagi Juventus.

Bagi penjaga gawang Juventus, Gianluigi Buffon, ini prestasi yang harus dia pertahankan karena Juventus sukses melalui delapan pertandingan tanpa kebobolan.

Seusai pertandingan pelatih Juventus, Antonio Conte, mengatakan kemenangan itu sebagai bentuk kebangkitan Juventus, setelah terjungkal di Liga Champions setelah tumbang dari Galatasaray pada Rabu (12/12) dini hari WIB.

Napoli melampiaskan kegagalan di Liga Champions dengan meraih kemenangan telak 4-2 atas Internazionale, dalam pertandingan yang digelar beberapa jam setelah partai Juventus melawan Sassuolo.

Partai itu merupakan kenangan bagi dua pelatih yang sama-sama pernah mengarsiteki klub lawannya, Rafael Benitez, sebelum melatih Napoli sempat melatih Internazionale, sementara Walter Mazzarri sebelum melatih Internazionale pada Mei 2013 merupakan mantan pelatih Napoli.

Pada pertandingan di Stadion San Paolo, Napoli, dini hari tadi, di babak pertama telah terjadi hujan lima gol. Gonzalo Higuain selaku penyerang Napoli membawa klubnya unggul 1-0 pada menit ke-12, kemudian pada menit ke-35 kedudukan imbang 1-1 setelah gelandang Internazionale, Esteban Cambiasso, menyamakan kedudukan.

Internazionale kembali bersedih karena kedudukan imbang 1-1 hanya berlangsung selama empat menit, karena dalam waktu lima menit Napoli unggul lewat gelandang mereka, Dries Mertens dan Dzemaili.

Internazionale kembali bersemangat tatkala gelandang asal Jepang, Yuto Nagatomo, memberi gol bagi Internazionale menit ke-46, akan tetapi kekalahan tetap tak terhindarkan dari Internazionale, apalagi setelah salah satu gelandangnya, Ricky Alvarez, diganjar kartu merah oleh wasit Tagliavento menit ke-71 karena pelanggaran keras.    

Berkurangnya pemain Internazionale langsung dimanfaatkan gelandang bertahan Napoli, Jose Callejon, dengan mencetak gol menit terakhir.

Dengan dua kemenangan dini hari tadi, Juventus masih bertengger di puncak klasemen Liga Italia, selanjutnya Napoli berada di peringkat ketiga akan tetapi belum dapat melampaui perolehan poin AS Roma di peringkat kedua.

Juventus di tempat pertama dengan raihan 43 poin, selanjutnya AS Roma berada pada posisi kedua dengan 37 poin, sementara Napoli dengan 35 poin.  (soccerway.com).

Editor : Sotyati


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home