Loading...
EKONOMI
Penulis: Bob H. Simbolon 17:34 WIB | Rabu, 13 Januari 2016

Sekjen Organda: Harga BBM Turun Pengaruhi Tarif Angkutan

Ilustrasi: Angkot jurusan Pasar Minggu-Cilandak saat mengetem di jalan Cilandak. (Foto: Dok. satuharapan.com/Elvis Sendouw)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Sekretaris Jenderal Organisasi Angkutan Darat (Organda) Ateng Aryanto mengatakan, pengaruh penurunan harga BBM sangat mempengaruhi turunnya harga Bahan Bakar Minyak (BBM).

"Turunnya harga BBM sangat berpengaruh terhadap turunnya tarif angkutan, meskipun harga komponen tarif meningkat," katanya kepada satuharapan.com di Jakarta pada hari Rabu (13/1).

Dia menjelaskan, beberapa komponen tarif  mengalami peningkatan sebelum harga BBM turun ditambah, nilai rupiah melemah tetapi harga BBM sangat signifikan mempengaruhi turunnya harga tarif angkutan. 

Sementara itu dibeberapa daerah seperti di Jawa Timur mengalami penurunan, Kabid Angkutan Jalan Dishub LLAJ Jatim Sumarsono mengatakan pihaknya bersama Organda sepakat menurunkan tarif angkutan umum di seluruh Jatim sebesar 5 persen dari tarif semula. Penurunan tarif itu segera diberlakukan pukul 00.00 WIB per 15 Januari 2016.

”Ini hasil rapat bersama stakeholder pengusaha angkutan umum se-Jatim terkait turunnya harga BBM oleh pemerintah,” katanya  

Editor : Bayu Probo


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home