Loading...
SAINS
Penulis: Melki 12:27 WIB | Selasa, 05 September 2023

UK Maranatha Bantu Sekolah Santo Yusup Desain Feed Medsos

Foto: dok. Program Sarjana Desain Komunikasi Visual Maranatha

BANDUNG, SATUHARAPAN.COM - Tim pengabdian kepada masyarakat (PKM) Program Sarjana Desain Komunikasi Visual (DKV) Universitas Kristen Maranatha memberikan bantuan pembuatan desain konten media sosial (medsos) feed Instagram Sekolah Santo Yusup.

Kegiatan PKM ini dilakukan atas permintaan dari Sekolah dalam rangka menyukseskan kampanye mengenai tahun ajaran baru kepada para murid secara daring.

Tim PKM diketuai oleh Jessica Yonatia, S.Sn., M.Ds., dan beranggotakan Elizabeth Susanti, B.A., M.Ds., Ph.D. serta seorang mahasiswa, Jasmine Armelia Johan.

Pada kegiatan PKM kali ini, tim berkesempatan untuk membantu pihak sekolah dalam pembuatan konten sosialisasi tahun ajaran baru Sekolah.

Setelah mengumpulkan data dan membuat analisis, terpilihlah feed Instagram yang dapat memberikan kebutuhan pemberitaan atraktif, penyampaian informasi akurat, dan dapat disebarkan secara masif.

“Media ini dipilih karena merupakan wadah yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia, dan kebanyakan murid juga sudah memiliki ponsel cerdas sendiri sehingga konten yang diunggah akan lebih mudah dilihat dan disebarkan,” ungkap Jessica dikutip Selasa (5/9).

Setelah melakukan diskusi, eksekusi, dan revisi bersama dengan pihak sekolah, tim PKM akhirnya menyelesaikan satu desain final yang sudah disesuaikan dengan sasaran audiensi konten.

Konten yang berhasil dibuat ini akan diunggah di akun Instagram pribadi masing-masing murid yang bertujuan membentuk ikatan afiliasi antara murid dengan sekolah di dunia maya.

Untuk menunjang kreativitas para guru, tim PKM juga mengajarkan tata-cara membuat konten feed Instagram yang atraktif serta informatif sehingga di kemudian hari para guru bisa mendesain secara mandiri konten-konten yang dibutuhkan untuk acara sekolah.

Jessica berharap agar kegiatan ini bisa menjadi jembatan penghubung kerja sama yang lebih erat lagi antara UK Maranatha dan Sekolah Santo Yusup.

Selain itu, pihak sekolah juga memberikan apresiasi dengan menyampaikan kepada para orang tua bahwa desain konten Instagram tersebut didesain oleh Program Sarjana Desain Komunikasi Visual UK Maranatha.

Sebelumnya, proses pembuatan desain dilaksanakan dalam dua pertemuan secara tatap muka pada tanggal 10 Juli dan 3 Agustus 2023, yang berlokasi di dua tempat, yaitu di Fakultas Seni Rupa dan Desain Maranatha serta Sekolah Santo Yusup.


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home