Loading...
SAINS
Penulis: Dewasasri M Wardani 14:09 WIB | Kamis, 16 Oktober 2014

Wapres Minta Mata Kuliah Daring Diperbanyak

Wapres minta mata kuliah daring diperbanyak. (Foto: kemdiknas.go.id)

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM - Enam perguruan tinggi yang tergabung dalam Pembelajaran Daring Indonesia Terbuka Terpadu (PDITT), masing-masing menyiapkan lima mata kuliah daring bagi mahasiswa yang ikut dalam program tersebut. Guna menyebarkan pengetahuan yang lebih banyak kepada mahasiswanya, Wakil Presiden Boediono meminta agar mata kuliah daring ini diperbanyak.

Wapres mengatakan, ilmu yang ada di perguruan tinggi jangan hanya disimpan di lingkungan perguruan tinggi tersebut saja. Semakin luas masyarakat yang menyerap ilmu tersebut maka kualitas pendidikan tinggi akan semakin baik. “UI misalnya, disana gudangnya ilmu pengetahuan. Saya berharap mata kuliah daringnya ditambah,” katanya saat meluncurkan PDITT dan Dapodik, di Kantor Kemdikbud, Rabu (15/10/2014).

Menanggapi permintaan Wapres tersebut, para pimpinan dari enam perguruan tinggi tersebut merespon positif. Universitas Bina Nusantara, misalnya, disampaikan oleh rektor Binus, Harjanto Prabowo.

Binus akan menambah mata kuliah daring Februari mendatang. “10-15 mata kuliah yang akan di-share kepada perguruan tinggi penyelenggara dan mitra,” katanya saat menyampaikan perkembangan kuliah daring di Binus kepada Wapres melalui dialog interaktif jarak jauh, Rabu (15/10)

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh mengatakan, tahap awal ini yang baru siap memang baru lima mata kuliah. Ia menjelaskan, salah satu penyebabnya adalah karena tidak mudah menyiapkan konten kuliah daring. “Tahap awal ini memang kita kasih mandat cari perguruan tinggi yang paling siap. Lima dulu. Habis itu baru kembangkan lagi kembangkan lagi,” katanya.

Dalam pengembangan kuliah daring ini Mendikbud mengatakan, Dikti memberi dukungan penuh dalam konversi pembelajaran konvensional ke pembelajaran daring. Ke depan, Kemdikbud juga mendukung perkembangan kuliah daring mulai dari fasilitas hingga mata kuliah yang disiapkan. (kemdiknas.go.id)

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home