Loading...
DUNIA
Penulis: Diah Anggraeni Retnaningrum 22:30 WIB | Kamis, 02 Februari 2017

Hillary Clinton Tulis Buku tentang Kehidupannya

Hillary Clinton. (Foto: AFP)

NEW YORK, SATUHARAPAN.COM - Hillary Clinton melupakan kekalahan mengejutkannya dari Donald Trump dalam pemilihan presiden dengan menerbitkan buku yang menceritakan kehidupannya, kampanye 2016 dan masa depan, Rabu (2/2).

Penerbit Simon and Schuster mengatakan buku yang belum diketahui judulnya itu akan diterbitkan pada musim gugur dan terinspirasi oleh kutipan favorit yang dikumpulkan mantan menteri luar negeri tersebut selama beberapa dekade.

Clinton jarang tampil di publik sejak kemenangan Trump pada November memupuskan harapannya untuk menjadi panglima tertinggi negara demokrasi paling berpengaruh di dunia tersebut.

“Kutipan-kutipan ini membantu saya merayakan saat menyenangkan, tertawa di waktu tertentu, bertahan di masa sulit dan memperdalam rasa syukur saya terhadap kehidupan,” katanya dalam sebuah pernyataan yang dirilis penerbitnya.

Clinton sebelumnya pernah menulis lima buku, yang terbaru ‘Hard Choices’ yang diterbitkan pada 2014 serta ‘An Invitation to the White House’ dan ‘It Takes a Village’, semuanya diterbitkan Simon and Schuster.

Edisi luar negeri dari buku terbaru itu akan diterbitkan di Australia, Inggris, Kanada dan India dan buku itu akan dirilis dalam format buku audio.

Simon and Schuster mengatakan pihaknya pertama kali membahas koleksi kutipan itu dengan Clinton pada 1994 ketika dia masih menjadi ibu negara.

“Kami senang bahwa menteri luar negeri Clinton akhirnya berpendapat ini waktu yang tepat untuk membagikan kata-kata dan pikiran yang menguatkan dan memperkaya dia, dan menggambarkan pengalaman hidupnya yang luar biasa,” kata presiden sekaligus CEO Simon and Schuster, Carolyn Reidy. (AFP)

Editor : Diah Anggraeni Retnaningrum


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home